Ashabul Kahfi Salurkan Bantuan ke KPM di Makassar, Sebegini Nominalnya
jpnn.com, MAKASSAR - Ketua Komisi VIII DPR RI Ashabul Kahfi mendukung program Kementerian Sosial (Kemensos) yang memberikan bantuan bagi keluarga penerima manfaat (KPM).
Hal ini disampaikan Ashabul Kahfi saat melakukan kunjungan di Sentra Wirajaya Makassar di Aula Gedung Serba Guna Sentra Wirajaya, Jumat (26/8).
Dalam kunjungannya, Ashabul Kahfi menyalurkan secara simbolis bantuan Kemensos senilai total Rp 16 miliar kepada KPM Makassar.
Bantuan itu terdiri dari Asistensi Rehabilitasi Sosial (Atensi) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) periode Juni dan Juli 2022.
Bantuan Atensi diberikan berupa kewirausahaan (peralatan pijat refleksi, penjahitan, usaha jual pulsa, token listrik, dan warung klontong), bantuan aksesibilitas berupa alat tongkat kaki tiga untuk lansia, motor roda tiga, kursi roda adaptif, dan kedaruratan.
Pihaknya mendukung program Kemensos dalam mengatasi permasalahan sosial.
Dalam praktiknya, selain perlu memastikan bansos tepat sasaran, juga perlu memastikan warga diedukasi tentang pentingnya pendidikan dan kesehatan.
"Penyaluran bansos bagi warga ini harus tepat sasaran," katanya.
Ashabul Kahfi menyalurkan secara simbolis bantuan Kemensos ke KPM Makassar. Sebegini nominalnya.
- Polda Kalteng dan Kemensos Salurkan 30 Kursi Roda ke Penyandang Disabilitas
- Kunjungi Semarang, Mensos Gus Ipul Sampaikan Pesan Presiden Prabowo Terkait Data Bansos
- Gus Ipul Kunker ke Jateng, Ingin Kerahkan Bantuan yang Tepat Sasaran, kepada Siapa?
- Marak Bagi-Bagi Bansos Jelang Pilgub Kalteng 2024, Pengamat Ingatkan Soal Ini, Tegas!
- Pasar Murah Jelang Pilgub Kalteng Menuai Sorotan, Bawaslu Harus Jeli Lakukan Pengawasan
- Mensos Gus Ipul Instruksikan Jajarannya Merespons Cepat Setiap Kejadian