Ashanty Dapat Kabar Sedih Banget, Bikin Menangis
jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi Ashanty menyampaikan kabar kurang mengenakkan. Pengasuh anaknya, Arsy Hermansyah yang bernama Suwarsih alias Suteng menderita penyakit tumor rahim.
Kabar tersebut diungkapkan Ashanty lewat akun Instagram miliknya. Menurutnya, tumor yang berada di tubuh Suteng mencapai 13 cm.
"Habis dapat kabar sedih banget, Suteng kesayangan kena tumor rahim udah 13 cm," ungkap Ashanty menyertakan emoji menangis, Selasa (21/4).
Istri Anang Hermansyah itu menyertakan sebuah foto bersama Suteng di Instagram Story miliknya.
Ashanty mengatakan bahwa Suteng bakal menjalani operasi pengangkatan tumor.
"Doain ya semua mau segera diangkat," ujar perempuan 35 tahun itu.
Ashanty meminta doa dari netizen untuk Suteng. Dia berharap pengasuh Arsy itu bisa kuat dan kembali sehat.
"Doain ya semua buat Suteng lagi keadaan begini dapat kabar sedih terus, semoga kita semua selalu sehat ya," imbuh Ashanty. (mg3/jpnn)
Ashanty sedih mendengar kabar buruk dari pengasuh anaknya, Arsy Hermansyah, yang bernama Suwarsih.
Redaktur : Dedi Yondra
Reporter : Dedi Yondra, Djainab Natalia Saroh
- Liburan ke Jepang Bareng Keluarga, Atta Halilintar Bawa Anak-Anak Main Salju
- Ada Perempuan yang Membuat Anang Hermansyah sampai Membungkuk
- Wamenaker Immanuel Ebenezer Ingin Negara Selalu Hadir Memajukan Industri Musik
- Atasi Tumor Hipofisis dengan Metode EETS
- Kondisi Terkini Suami Melaney Ricardo Seusai Jalani Operasi Angkat Tumor
- Anak Melaney Ricardo Tak Temani Tyson Lynch Operasi, Ini Penyebabnya