Ashanty Kuliah S3 di Unair, Anang Hermansyah Merespons Begini
jpnn.com - JAKARTA - Selebritas Ashanty diketahui akan melanjutkan kuliah jenjang S3 di Universitas Airlangga (Unair), Surabaya.
Istri dari musikus Anang Hermansyah ini akan memulai perkuliahan pada September 2023.
Anang pun selaku sang suami turut bangga dengan keputusan istrinya untuk melanjutkan menempuh pendidikan.
Sebagai orang terdekat, Anang mendukung penuh keinginan sang istri yang ingin bersekolah lagi.
"Aku dukung banget dia sekolah lagi," kata Anang saat ditemui di kawasan Setiabudi, Jakarta Selatan, baru-baru ini.
Ayah Aurel Hermansyah itu bahkan tak keberatan sang istri menempuh pendidikan di luar kota.
Jarak tempat pendidikan yang jauh tidak membuat Anang melarang Ashanty sekolah lagi.
Sebab, Unair merupakan salah satu universitas yang memang diidamkan Ashanty.
Ashanty akan berkuliah di Unair Surabaya mulai pekan depan. Anang Hermansyah merespons begini.
- Manipulasi Nilai, Antara Realitas Pendidikan dan Pencarian Kebenaran
- Liburan ke Jepang Bareng Keluarga, Atta Halilintar Bawa Anak-Anak Main Salju
- Mendiktisaintek: Pendidikan Ampuh Mencegah Radikalisme dan Terorisme
- Nasabah PNM Mekaar Asal Lampung Raih Penghargaan Aksi Nyata Bela Negara
- BNI, CIMB Niaga, & CIMB Niaga Finance Salurkan Bantuan kepada Siswa di NTT
- Sebegini Donasi MSIG Life untuk Makanan Bergizi & Pendidikan Anak Pra-Sejahtera