Ashanty Lulus S-2 Cumlaude, Anang Bilang Begini
Kini, Ashanty siap mengaplikasikan ilmu dalam bisnis. Mata kuliah tentang keuangan bakal diterapkan dalam pengelolaan finansial. Ilmu perencanaan bisnis itu akan berguna dalam penentuan strategi untuk membuka cabang bisnis kuliner.
”Analisis bisnis juga membantu saya untuk membuat keputusan atau perkiraan,” ujarnya.
Selain untuk membantunya berbisnis, Ashanty mengungkapkan bahwa tujuannya studi lanjut adalah memenuhi keinginan sang ayah. ’’Papa ingin anaknya menuntut ilmu setinggi mungkin dan mau belajar,” tuturnya.
Anang mengaku bangga atas capaian sang istri. Selama Ashanty kuliah, Anang sering membantunya saat pengerjaan tugas.
Pria asal Jember tersebut berharap Ashanty semakin sukses dalam berbisnis. ’’Sekarang saatnya dia mengasah dan mengembangkan bisnis dengan ilmunya,” katanya. (len/c18/nda)
Ashanty, istri Anang Hermansyah, lulus kuliah S-2 dengan gelar magister manajemen di Binus University International.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Wamenaker Immanuel Ebenezer Ingin Negara Selalu Hadir Memajukan Industri Musik
- Anang Ungkap Fakta Soal Persiapan Pernikahan Azriel Hermansyah
- Begini Cara Anang Hermansyah Memaknai Hari Kemerdekaan ke-79
- Atta Halilintar 'Dirujak' Gegara Menyeret Nama Vanessa Angel, Ashanty Tegaskan Hal Ini
- Anang Hermansyah Hampir Emosi Mendengar Kabar Aurel Hermansyah Difitnah
- Rahasia Ashanty Merawat Area Bokong Agar Kencang dan Cerah