Ashanty Menurunkan Harga Rumah Mewah, Raffi Ahmad Hanya Siap Rp 25 M

jpnn.com, JAKARTA - Pasangan selebritas Anang Hermansyah dan Ashanty menjual rumah mewah mereka. Namun belum menemukan pembeli yang cocok.
Sejauh ini, rumah yang berlokasi di kawasan Cinere, Depok itu telah ditawar oleh dua publik figur yakni Atta Halilintar dan Raffi Ahmad.
YouTuber Atta Halilintar mengaku ingin membeli rumah Anang Hermansyah dan Ashanty yang dijual seharga Rp 40 miliar.
Dia bahkan telah menemui suami istri itu dan menawar rumah tersebut Rp 20 miliar.
Anang Hermansyah dan Ashanty pun menyambut baik niat Atta Halilintar membeli rumah itu.
Akan tetapi mereka tidak ingin rumah mewah itu ditawar dengan harga murah.
"Aku mau jual Rp 40 miliar, mentok Rp 35 miliar. Nah Atta nawarnya Rp 20 miliar, jauh lah. Coba kamu naik (tawaran) dulu deh, berapa mentoknya,” kata Ashanty dalam vlog YouTube terbaru The Hermansyah, Rabu (3/6).
Selain Atta Halilintar, Raffi Ahmad ikut tertarik membeli rumah Anang Hermansyah dan Ashanty.
Anang Hermansyah dan Ashanty menjual rumah mewah mereka, sudah ditawar Atta Halilintar dan Raffi Ahmad.
- 3 Berita Artis Terheboh: Rafi Ahmad Pengin Tambah Anak, Wulan Guritno Kapok
- Raffi Ahmad Mengaku Ingin Tambah Momongan Lagi, Begini Reaksi Nagita Slavina
- Penampakan Rumah Mewah Oknum TNI Terduga Pelaku Penembakan Polisi di Way Kanan
- Kemenag Luncurkan Kurikulum Berbasis Cinta, Raffi Ahmad Puji Lulusan Madrasah
- 3 Berita Artis Terheboh: Raffi Ahmad Sampaikan Sebuah Pesan, Nunung Panik
- Wendi Cagur Dilarikan ke Rumah Sakit, Raffi Ahmad Sampaikan Sebuah Pesan