Ashanty Nikmati Malam Tahun Baru di Amsterdam, Have Fun!
jpnn.com, JAKARTA - Ashanty mengisi liburan akhir tahun dengan pelesiran ke Eropa. Tak hanya bersama suami dan anak-anak, Ashanty pergi beramai-ramai dengan para asisten dan tim yang selama ini mengurus bisnis serta pekerjaannya di bidang entertainment.
Total, rombongan terdiri atas 21 orang. Mereka berangkat 24 Desember dan baru kembali ke tanah air pada 7 Januari.
Mereka mengunjungi banyak kota di negara-negara Eropa. Di antaranya, Wina (Austria), Bratislava (Slovakia), dan Praha (Republik Ceko).
Suhu dingin di bawah 0 derajat mengharuskan mereka mengenakan pakaian tebal.
’’Anak-anak kuat banget, bahkan pas minus,” tulis Ashanty. Arsy, 4, dan Arsya, 2, tampak ceria di tengah dingin yang ”menggigit’’ itu.
Vida, manajer Ashanty, yang ikut dalam rombongan tersebut menuturkan melalui pesan elektronik,
”Malam pergantian tahun nanti kami di Amsterdam.” Have fun! (nor/c18/nda)
Ashanty pelesiran ke Eropa bersama dengan suami, anak-anak, para asisten dan tim yang selama ini mengurus bisnis serta pekerjaannya di bidang entertainment.
Redaktur & Reporter : Soetomo
- Donald Trump Kembali Berkuasa, Para Pemimpin Eropa Tak Gembira
- Heboh Penampakan Bola Api Misterius di Yogyakarta, Warga Kaitkan dengan Banaspati
- 12 Pelaku Tawuran di Sawah Besar pada Malam Tahun Baru Ditangkap Polisi
- 100 Ribu Lebih Pengunjung Meriahkan Malam Tahun Baru di Sarinah
- Sampah Sisa Malam Tahun Baru di Kota Bandung Mencapai 57 Ton
- Malam Tahun Baru Berdarah di Lombok Timur, Pelaku Diburu Polisi