Ashanty Siap-siap Urus Empat Anak

jpnn.com - ISTRI Anang Hermansyah, Ashanty, bakal memiliki anak kedua.
Rencananya, ia akan melahirkan Oktober ini. Meski begitu, Ashanty tidak merasa deg-degan menjelang kelahiran.
"Bukan deg-degan sih, lebih mempersiapkan lagi sebagai ibu sekarang kan anak udah empat," kata Ashanty usai acara sosialisasi Performing Rights untuk Executive Karaoke di Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (6/10).
Dari pernikahannya dengan Anang, Ashanty sudah memiliki seorang anak perempuan bernama Arsy.
Sementara, Anang memiliki dua anak dari hasil pernikahan dengan Krisdayanti, yakni Aurel dan Azriel.
Setelah lahir, Ashanty bakal lebih sibuk untuk mengurus keempat anaknya. Pasalnya, ia harus bisa berlaku adik kepada seluruh anaknya.
"Mempersiapkan diri gimana harus bisa adil ke empat anak," ungkap Ashanty. (gil/jpnn)
ISTRI Anang Hermansyah, Ashanty, bakal memiliki anak kedua. Rencananya, ia akan melahirkan Oktober ini. Meski begitu, Ashanty tidak merasa
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Cerai dari Virgoun, Inara Rusli Belum Berniat Cari Pasangan Baru
- Gelar Tur Malaysia, Bernadya Ajak Penggemar Pakai Baju Cerah
- Ini Alasan Razman Arif Nasution Ingin Jenguk Nikita Mirzani
- Heboh Ifan Seventeen Jadi Direktur Utama, PFN Beri Penjelasan
- 3 Berita Artis Terheboh: Codeblu Diperiksa, Ayu Ting Ting ke Rumah Sakit
- Berencana Jenguk Nikita Mirzani Besok, Razman Nasution Ingin Berpesan Begini