Ashley Cole Selangkah Lagi Gabung AS Roma

jpnn.com - ROMA- Karir sepakbola profesional Ashley Cole bakal berlanjut di Serie A. Pasalnya, mantan bek kiri Arsenal dan Chelsea itu selangkah lagi bergabung dengan AS Roma.
Cole bahkan sudah berada di Italia untuk menyelesaikan detail kontrak dengan tim berjuluk Serigala Roma itu. Roma dipastikan tak perlu mengeluarkan dana sepeserpun karena Cole berstatus free transfer.
Roma pun sudah memposting tulisan berbunyi Selamat Datang di Roma, Ashley di akun jejaring Twitter. Laman Sky Sport, Senin (7/7) menulis, Roma akan mengikat Cole dengan durasi dua musim.
Kabarnya, Roma harus mengeluarkan gaji sebesar 1,82 juta Poundsterling atau sekitar Rp 36 miliar (Poundsterling= Rp 19.818). Nantinya, Roma memiliki opsi menambah durasi kontrak Cole di tahun ketiga.
Bagi Roma, Cole adalah pilihan tepat untuk mengarungi kompetisi musim mendatang. Pasalnya, selain berjibaku di liga domestik, Roma juga bakal bertarung di Liga Champions.
Di sisi lain, Roma juga selangkah lagi bakal mendapatkan penggawa Fenerbahce, Salih Ucan. Gelandang berusia 20 tahun itu nantinya akan diikat dengan durasi kontrak selama dua musim. (jos/jpnn)
ROMA- Karir sepakbola profesional Ashley Cole bakal berlanjut di Serie A. Pasalnya, mantan bek kiri Arsenal dan Chelsea itu selangkah lagi bergabung
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Persib Vs PSS Sleman: Posisi Tim Tamu Sudah di Tepi Jurang
- Real Madrid Bantah Rumor Mundur dari Final Piala Raja Melawan Barcelona
- 3 Tuan Rumah Keok di Pekan ke-30 Liga 1, Persib Waspada
- Hasil Practice MotoGP Spanyol: Alex Marquez Memang Gila
- Bawa Dewa United Menang Lawan Satya Wacana, Gelvis Solano Ukir Rekor Baru di IBL
- PSBS Biak Siapkan 'Senjata Khusus' untuk Melawan Barito Putera