Ashley Young Batalkan Rencana Pernikahan
Sabtu, 11 Juni 2011 – 17:03 WIB

Ashley Young Batalkan Rencana Pernikahan
ASHLEY Young mungkin lega spekulasi seputar masa depannya menemui kejelasan setelah bergabung dengan Manchester United. Namun, tidak demikian dengan masa depan kehidupan pribadinya. Sebab, pernikahannya dengan kekasihnya Nicky Pike yang diagendakan besok (11/6) tiba-tiba dibatalkan tanpa alasan yang jelas. "Segalanya sudah siap. Tapi, pihak dari calon mempelai mengatakan apabila pernikahan dibatalkan dan meminta agar tamu yang diundang ikut diberitahu," demikian keterangan dari manajemen The Grove kepada The Sun.
Pernikahan Young dan Pike rencananya dilangsungkan di Hotel The Grove. Hotel bintang lima di dekat Watford, Hertfordshire, itu tidak asing bagi Young karena menjadi hotel langananan timnas Inggris. Barcelona juga menginap di sana saat final Liga Champions.
Untuk menikah di sana, Young dan Pike merogoh kocek 200 ribu pounds (Rp 2,8 miliar). Namun, uang itu terbuang percuma dengan keduanya memutuskan membatalkan pernikahan hanya dua hari sebelum acara sakral itu dilangsungkan.
Baca Juga:
ASHLEY Young mungkin lega spekulasi seputar masa depannya menemui kejelasan setelah bergabung dengan Manchester United. Namun, tidak demikian dengan
BERITA TERKAIT
- Liga Spanyol: Girona vs Celta Vigo Berakhir Imbang 2-2
- Rodri Kembali Berlatih Pascacedera Lutut Parah
- Rehan/Gloria Tidak Mau Terbebani dan Pengin Main Lepas di Semifinal German Open 2025
- PSSI Jaga Asa Tembus Piala Dunia 2026 dengan Gelar Acara Doa Bersama di Senayan
- Punya Kenangan Manis di Final Liga 2, PSBS Biak Percaya Diri Lawan Semen Padang
- Klasemen MotoGP Setelah Marc Marquez Juara Sprint di Buriram