Asian Games 2022: Tenang di Poin Kritis, Timnas Voli Indonesia Jaga Asa Finis 7 Besar
jpnn.com - Timnas voli putra Indonesia akan melakoni partai perebutan tempat ketujuh Asian Games 2022.
Hasil ini didapat setelah tim asuhan Jeff Jiang itu mengalahkan Kazakshtan dengan skor 3-2 (25-22, 24-26, 22-25, 25-16, 15-12) di China Textile City, Hangzhou, Senin (25/9/2023).
Pada pertandingan ini, Hernanda Zulfi cum suis sempat tertinggal 1-2 seusai pada gim kedua dan ketiga takluk dengan skor 24-26, 22-25.
Beruntung, pada gim keempat, para pemain, seperti Hendra Kurniawan, Agil Angga Anggara, dan Fahri Septian Putratama tampil gemilang.
Alhasil, Indonesia memaksa laga hingga gim kelima untuk menentukan pemenang. Pada gim ini, skor ketat terjadi hingga kedudukan 12-12.
Pada poin-poin kritis, Timnas voli Indonesia bermain lebih tenang untuk mengunci kemenangan 15-12 atas tim asuhan Boris Grebennikov itu dalam tempo 2 jam 15 menit.
Agil masih menjadi andalan Timnas voli putra Indonesia dengan torehan 24 poin, yang didapat lewat 22 spike, satu serve, serta satu blocking.
Di belakang Agil terdapat Fahri yang finis dengan 21 angka.
Timnas voli putra Indonesia melangkah ke babak perebutan tempat ketujuh Asian Games 2022 seusai mengalahkan Kazakhstan
- Prit! Popsivo Polwan Masih Belum Terkalahkan di Proliga 2025
- Takluk dari Popsivo Polwan, Jakarta Livin Mandiri Nilai Kurang Dinaungi Keberuntungan
- Belum Terkalahkan di Proliga 2025, Popsivo Polwan Enggan Jemawa
- Proliga 2025: Gebuk Livin Mandiri, Popsivo Polwan Lanjutkan Tren tak Terkalahkan
- Bandung bjb Tandamata Pincang di Proliga 2025 Seri Malang, Ratri Wulandari Cedera
- Gresik Petrokimia Mengandalkan 1 Pemain Asing di Proliga 2025 Seri Malang