ASN di Gedung Sate Bandung Tes Urine

jpnn.com, BANDUNG - ASN yang berdinas di Gedung Sate Bandung menjalani tes urine yang dilakukan Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Jawa Barat (Jabar).
"Itu mah (tes urine oleh BNNP Jabar) rutinitas, ya. Jadi enggak ada masalah, ya," kata Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil atau Emil, Senin (30/12).
Orang nomor satu di Provinsi Jabar ini mengatakan, dengan adanya tes urine maka seluruh ASN di Gedung Sate harus selalu peduli dengan kesehatan. Pihaknya menyambut baik tes urine oleh BNNP Jabar.
"Jadi jangan macam-macam dengan kesehatan, kalau kesehatan terganggu akan berdampak pada kinerja dan pekerjaan. Jadi sering-sering saja tes urine," kata dia.
Sementara itu, ASN yang berdinas di Gedung Sate Vicky E Martina menuturkan, tes urine oleh BNNP Jabar dilakukan seusai apel pagi.
"Itu tesnya sekitar jam 8-an, pokoknya beres apel pagi kami langsung diarahkan ke dalam buat tes urine. Dan tadi itu beres tes urinenya sekitar jam 10," kata dia.
Menurut Vicky, tes urine tersebut berlaku bagi seluruh PNS Gedung Sate, termasuk yang hari ini sedang izin cuti atau sakit.
"Informasinya, PNS yang tidak ikut tes urine bakal disuruh menyusul ikut tes urine juga," kata dia. (antara/jpnn)
Menurut Gubernur Jabar Ridwan Kamil tes urine untuk ASN menjadi rutinitas mengecek kesehatan.
Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti
- Batal Bikin Podcast Bareng, Pablo Benua Bongkar Bayaran Lisa Mariana
- Penyidik Bareskrim Kaji Substansi Laporan Ridwan Kamil terhadap Lisa Mariana
- 3 Berita Artis Terheboh: Respons Ridwan Kamil, Lisa Menghilang setelah Mengaku Hamil
- Ridwan Kamil Bantah Kenal Lisa Mariana secara Personal
- Revelino Mengaku Ayah Biologis Anak Lisa Mariana, Begini Respons Pihak Ridwan Kamil
- Terungkap, Ini Alasan Ridwan Kamil Baru Melaporkan Lisa Mariana ke Polisi