ASN Harus Jaga Netralitas di Ruang Digital

“ASN dan SDM diharapkan dapat menjadi teladan, di mana tidak menunjukkan partisipasinya dalam kampanye politik dalam bertugas, agar menunjukkan sikap profesionalitas," tegasnya.
Direktur Jenderal Aplikasi Informatika Kemenkominfo Semuel A. Pangerapan menyampaikan bahwa ASN sedang dipantau oleh masyarakat.
Oleh karena itu, ASN perlu menyikapi hal tersebut, terutama dalam hal jejak digital.
Apa yang dilakukan di ruang digital benar-benar harus dipikirkan, terutama sebelum mengunggah sesuatu ke media sosial.
Selain itu, Semuel menjelaskan para ASN agar bekerja secara profesional dan jangan memihak terutama saat membuat postingan di ruang digital.
Semua usaha ini dilakukan agar bisa menciptakan ruang digital yang aman dan nyaman.
Sementara itu, Sekretaris Jenderal Kemenkominfo Mira Tayyiba mengungkapkan hal negatif yang ada di ruang digital harus dihadapi dengan baik.
Sebagai pelayan publik ASN harus merespons ruang digital secara proaktif.
Di tahun politik, ASN harus menjadi netralitas di ruang digital, bukan hanya pada kehidupan sehari-hari
- Seleksi PPPK Tahap 2 Daerah Ini Bulan Depan, 904 Honorer Memperebutkan 103 Sisa Formasi
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Baik, Honorer Silakan Mempersiapkan Diri, Jadwal Tes PPPK Sudah Keluar?
- Jadwal Tes PPPK Tahap 2 Tidak Serentak, Kapan Bisa Cetak Kartu Ujian? Tenang ya
- Perjalanan Gemilang 62 Tahun TASPEN: Ini Sederet Inovasi dan Transformasi Layanan
- Sebegini Jumlah Honorer yang Bertarung di Tes PPPK Tahap 2, Ketat
- Lantik 3.344 PPPK & 352 CPNS, Rudy Susmanto Pengin ASN Jadi Agen Perubahan