ASN Sebagai Napas Pemerintah NTT
Oleh: Fransiscus Go - Pengusaha sekaligus Filantropi Asal NTT

jpnn.com - Pemerintahan yang baik ditandai oleh keterkaitan solid dan organis dalam setiap jenjang jabatan.
Aparatur Sipil Negara (ASN) berperan penting dalam menjalankan roda pemerintahan. Sebab kesatuan dan kerja sama organ di setiap lini merupakan dasar atau napas dari derap langkah pemerintahan.
Keselarasan visi dan misi serta kesatuan gerak ASN bisa diibaratkan mesin yang saling terhubung satu sama lain sehingga menggerakkan organ yang disebut pemerintahan tersebut.
Untuk NTT poin ini kiranya menjadi penting sebagaimana diupayakan oleh Badan Kepegawaian Daerah Pemerintah Provinsi NTT.
Makin Profesional
Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), berupaya secara bertahap meningkatkan profesionalitas Aparatur Sipil Negara.
Hal ini bukan tanpa maksud sebab ada target RPJMN (2020-2024) untuk mewujudkan birokrasi berkelas dunia (world class bureaucracy).
Hal ini tentu merupakan pemicu untuk berbenah diri dan memperbaiki apa yang masih kurang dalam birokrasi NTT dan meningkatkannya sehingga target dan layanan ASN makin optimal.
ASN berperan penting sehingga perlu kerja sama di setiap lini sebagai dasar atau napas dari derap langkah pemerintahan.
- Gubernur Melki Laka Lena Minta ASN NTT tidak Bekerja Sekadarnya
- 5 Berita Terpopuler: Ada Kabar Terbaru soal Gaji Guru PNS & PPPK, Lulusan SMA Bisa dapat Gede, Waduh
- ASN Pemkab Karawang Masuk Kerja Lebih Siang Selama Ramadan
- Kemenhan Tetapkan 787 PNS dan PPPK Jadi Komponen Cadangan, Untuk Apa?
- PPPK juga Menjadi Komcad, Harus Siap Digerakkan Kapan Saja
- Begitu Pensiun, PPPK Tidak Mendapatkan Apa Pun