Asnawi Mangkualam: Bisa Main di Banyak Posisi Bagus untuk Karier

Namun, pada tahun 2018, pelatih timnas U-19 kala itu Indra Sjafri mengubah posisi Asnawi ke bek kanan.
Asnawi ternyata tampil sangat baik di posisi itu. Peran Asnawi sebagai bek kanan pula yang membuat pelatih timnas Indonesia Shin Tae Yong terkesan dan memberikannya rekomendasi untuk pindah klub Ansan Greeners.
Setelah tiba di Ansan Greeners pada Febuari 2021, Asnawi mula-mula ditempatkan sebagai bek kanan.
Akan tetapi, setelah itu pelatih Ansan Greeners Kim Gil-sik merombak kembali tugas Asnawi di lapangan dengan mendorongnya ke depan untuk menjadi penyerang sayap dan gelandang sayap di sisi kanan.
"Saya terus beradaptasi di posisi baru. Mesti tahu kapan harus naik, kapan turun. Lalu kapan mesti menggiring bola, kapan mengoper. Hal itu tidak bisa instan," tutur Asnawi.
Sampai Senin (10/5), Asnawi Mangkualam sudah lima kali memperkuat Ansan Greeners di K-League 2 sebelum akhirnya harus menepi karena cedera.
Dari lima laga itu, Asnawi dua kali berperan sebagai gelandang sayap kanan dan tiga kali di posisi penyerang sayap kanan. Sejauh ini, di liga, pesepak bola asal Makassar tersebut telah mencatatkan satu assist.
Baca Juga: Enam Orang Tinggal Satu Atap, Ya Ampun, Semua Doyan Berbuat Dosa, Lihat
Bek klub K-League 2 Ansan Greeners Asnawi Mangkualam Bahar sukses mencatatkan sejumlah pencapaian pribadi yang membanggakan di Korea Selatan.
- Begini Persiapan Timnas Indonesia Menjelang Lawan Korea Utara di Piala Asia U-17 2025
- Piala Asia U-17 2025: Kelebihan Timnas Indonesia di Mata Korea Utara
- Timnas Indonesia Dipastikan Hadapi Korea Utara di Perempat Final Piala Asia U-17
- Hasil Babak Grup Piala Asia U-17 2025: Indonesia dan Uzbekistan Digdaya, Australia Apes
- Link Streaming Timnas Indonesia Vs Afganistan: Pemain Pelapis Giliran Unjuk Gigi
- Piala Asia U17, Timnas Indonesia Tetap Incar Poin Penuh Menghadapi Afganistan