Asniah Cerita tentang Sosok Abdurrahman si Penyerang Mapolsek Daha Selatan
jpnn.com, HULU SUNGAI SELATAN - Jenazah Abdurrahman (20), pelaku penyerangan Mapolsek Daha Selatan, Kabupaten Hulu Sungai Selatan, Kalimantan Selatan, telah dimakamkan Jum'at (5/6) siang.
Kepala Desa Baruh Jaya, Kecamatan Daha Selatan, Maslan mengatakan, jenazah dimakamkan di Kuburan Muslimin Dukuh, Desa Panggandingan, Kecamatan Daha Utara.
Proses penguburan dijaga ketat pihak Polres setempat, melibatkan sekitar 15 personel kepolisian.
"Pemakaman berlangsung seperti biasa, yang berbeda hanya dari segi pengamanan, dihadiri pihak keluarga yakni Ibu dan kakak dari Abdurrahman," katanya saat diminta keterangan, Sabtu (6/6).
Ibu kandung almarhum, Asniah mengatakan Abdurrahman merupakan anak pria satu-satunya dari empat bersaudara.
Menurut Asniah, selama ini putranya itu tidak pernah menunjukkan perilaku aneh.
Pihak keluarga tidak mengetahui mengapa Abdurrahman sampai melakukan penyerangan tersebut.
Menurut dia, pada Minggu(31/5), dirinya mengetahui Abdurrahman berencana membawa masuk sepeda motor.
Jenazah Abdurrahman si pelaku penyerangan Mapolsek Daha Selatan, telah dimakamkan Jum'at (5/6) siang.
- Tangkap 3 Terduga Teroris di Sukoharjo, Densus 88 Sita Sajam di Rumah SQ
- SKD CPNS Kemenkumham Kalsel Dimulai, Muhammad Ridho Meraih Nilai Tertinggi di Sesi Perdana
- Polda Kalsel Didesak Turun Tangan Tindak Tegas Penambangan Liar Koridor di Lahan PT GMK
- Mengapa KPK Belum Menahan Paman Birin?
- Lihat, Kardus Bermuka Paman Birin hingga Uang Rp12,1 Miliar
- OTT di Kalsel, KPK Tetapkan Paman Birin Sebagai Tersangka