Asosiasi Rektor Merah Putih Membumikan Ide & Gagasan Soekarno Hatta, Ada Pesan Megawati

Pada kesempatan tersebut, Sekretaris Jenderal Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan-PDI-Perjuangan) Hasto Kristiyanto mengatakan bedah buku Membumikan Ide dan Gagasan Soekarno-Hatta sangat penting.
Soekarno-Hatta meretas jalan kemerdekaan melalui kepemimpinan intelektual tentang ide, gagasan kemerdekaan Indonesia.
"Kemudian membumikan dalam gerakan melalui organisasi yang membangun kesadaran rakyat,” kata Hasto yang menjadi narasumber dalam bedah buku.
Menurutnya, banyak keteladanan Bung Karno dan Bung Hatta yang bisa dipelajari dari buku itu.
Hal tersebut bisa menjadi jalan kepemimpinan bagi mahasiswa yang sedang menggembleng dirinya untuk menjadi calon pemimpin.
Dia mengajak mahasiswa untuk mengambil ide, daya imajinasi, semangat juang dan konsistensi dari pendiri bangsa tersebut, termasuk bagaimana menghadirkan pemimpin negarawan yang berkarakter
Buku Membumikan Ide dan Gagasan Soekarno-Hatta ditulis oleh Fatah Sulaiman dkk. Editor buku setebal 224 halaman itu antara lain Ojat Darojat, Fatah Sulaiman, Nurhasan, Fathur Rokhman, Ganefri, dan Miftahil Ilmi.
Sementara, penulisnya adalah para rektor yang tergabung dalam Asosiasi Rektor Merah Putih. Buku itu diterbitkan oleh Universitas Terbuka.
Asosiasi Rektor Merah Putih membuat buku Membumikan Ide & Gagasan Soekarno Hatta, ada pesan Megawati
- Link Streaming Final Four Proliga 2025: Megawati Cs Siap Menghadapi Popsivo Polwan
- Hadirkan Megawati, Gresik Petrokimia Makin Optimistis Raih Target Juara Proliga 2025
- Konon, Kader di Tingkat Bawah Meminta Megawati Jadi Ketum PDIP saat Kongres
- Tonton Teater Imam Bukhari-Sukarno, Megawati Sampaikan Pesan Penting
- Megawati Tonton Teater di GKJ, Menterinya Prabowo Ikut Hadir
- Pertemuan Megawati-Prabowo Bakal Memengaruhi Keputusan Hasil Kongres PDIP?