Aspac Sapu Bersih di DBL Arena
jpnn.com - SURABAYA- Hasil sempurna diraih M88 Aspac Jakarta di IndiHome NBL Indonesia 2014-2015 Seri IV Surabaya. Sang juara bertahan itu berhasil menyapu bersih tiga laga di DBL Arena Surabaya.
Kemenangan terakhir dipetik ketika tim racikan Rastafari Horongbala tersebut menghentikan perlawanan Hangtuah Sumsel IM dengan skor 80-71 di DBL Arena, Sabtu (24/1).
Ebrahim Biboy Eguio Lopez benar-benar menjadi mesin poin bagi Aspac di laga ini. Bermain selama 30 menit 51 detik, shooting guard bernomor jersey 13 itu menyumbangkan 25 poin dan tujuh rebound.
Tiga pemain lainnya juga berhasil mencetak double digit. Mereka ialah Fandi Ramadhani yang mendonasikan dan Xaverius Prawiro yang sama-sama mendonasikan 13 angka serta Andakara Prastawa (11).
”Walau menang, hari ini defense kami gak bagus, terutama pada kuarter pertama dan kedua. Ditambah lagi anak-anak bermain terlalu individual,” terang Rastafari setelah pertandingan di laman NBL. (jos/jpnn)
SURABAYA- Hasil sempurna diraih M88 Aspac Jakarta di IndiHome NBL Indonesia 2014-2015 Seri IV Surabaya. Sang juara bertahan itu berhasil menyapu
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Klasemen Sementara Grup C: Timnas Indonesia Terbang, Arab Saudi Melorot
- Timnas Indonesia Gasak Arab Saudi, Sejarah Tercipta!
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi: Garuda Cabik Elang Hijau, Marselino Ferdinan Moncer
- Nasib Shin Tae-yong, Antara Ocehan di Medsos & Sikap Suporter Sejati Timnas Indonesia
- Upbit Indonesia Dukung Generasi Muda di Bidang Olahraga Kancah Internasional
- Prediksi Bojan Hodak Menjelang Indonesia vs Arab Saudi, Ada Faktor Cuaca