Asrama JCH Sumbar, Bengkulu dan Jambi Kena Gempa
Rabu, 07 Oktober 2009 – 19:16 WIB

Asrama JCH Sumbar, Bengkulu dan Jambi Kena Gempa
JAKARTA - Jemaah Calon Haji (JCH) asal embarkasi Padang, yang meliputi Sumatera Barat, Bengkulu dan Jambi, pada musim haji tahun ini barangkali tak akan bisa senyaman musim lalu. Pasalnya, asrama haji yang biasa mereka tempati juga ikut terkena gempa, seperti halnya bangunan lain di tanah Minang.
Sehubungan dengan itu, Departemen Agama (Depag) pusat mengaku sudah menurunkan tim guna mencek keadaan asrama haji yang pekan ketiga Oktober ini akan ditempati jemaah. "Setelah dicek, memang asrama haji di Padang perlu pembenahan. Asrama itu terkena gempa," kata Sekretaris Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah Depag RI, Abdul Ghafur Djawahir, di Jakarta, Rabu (7/10) petang.
Baca Juga:
Namun meski terkena gempa, kata Ghafur, asrama itu masih dimungkinkan untuk ditempati oleh jemaah yang berasal dari Sumbar, Bengkulu dan Jambi, sebelum mereka diterbangkan menuju bandara internasional King Abdul Aziz (KAA) Jeddah. "Sekarang sedang proses perbaikan. Memang tidak parah seperti gedung-gedung lain di Padang, tapi tetap harus diperbaiki. Jemaah tetap akan menginap di sana sebelum terbang, tidak dipindah ke lokasi lain," terangnya.
Ghafur juga mengutarakan bahwa persiapan penyelenggaraan ibadah haji secara keseluruhan di tanah air, saat ini sudah hampir rampung. "Insyaallah sudah sekitar 95 persen siap berangkat. Di tanah air sudah tidak ada kendala lagi," cetusnya.
JAKARTA - Jemaah Calon Haji (JCH) asal embarkasi Padang, yang meliputi Sumatera Barat, Bengkulu dan Jambi, pada musim haji tahun ini barangkali tak
BERITA TERKAIT
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi
- Menyambut Thudong 2025 di PIK Bukan Ritual Semata, Melainkan Pengalaman Jiwa
- Yohanes Bayu Tri Susanto Jadi Pengusaha Sukses Yang Rendah Hati
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?
- Perpres Kantor Komunikasi Kepresidenan Digugat ke MA, Ini 4 Pasal yang Dipersoalkan
- Menjelang Mukernas dan Pelantikan, PP ISNU Gelar Fun Walk Serta Go Green di CFD Thamrin