Assegaf Akan Tanyakan Peran Anak Hilmi ke Luthfi
Jumat, 15 Februari 2013 – 20:03 WIB

Assegaf Akan Tanyakan Peran Anak Hilmi ke Luthfi
JAKARTA - Nama pengusaha, Ridwan Hakim, mendadak ramai diberitakan. Salah satu putra Ketua Majelis Syura PKS, Hilmi Aminuddin itu sudah berangkat ke luar negeri 7 Februari 2018, atau sehari sebelum KPK memasukan namanya dalam daftar cegah di Imigrasi.
Nama Ridwan masuk dalam daftar cegah karena dianggap sebagai pihak yang tahu tentang kasus suap impor kuota daging sapi yang melibatkan bekas Presiden PKS, Luthfi Hasan Ishaaq. Namun pengacara Luthfi, M Assegaf, justru mengaku tak tahu tentang sosok Ridwan. Pengacara kawakan itu baru tahu nama Ridwan setelah ramai diberitakan.
Baca Juga:
"Saya tidak pernah berhubungan dengan Pak Hilmi atau dengan anak ini (Ridwan). Jadi, sekali lagi saya ingin tegaskan, tidak pernah mendengar nama ini. Nama ini baru beredar di mass media," kata Assegaf kepada wartawan, di gedung KPK, Jumat (15/2).
Karenanya Assegaf merasa perlu menanyakan sosok Ridwan ke Luthfi. Sebab, Luthfi sejak ditahan di Rutan Guntur sama sekali tak pernah baca media. Selanjutnya seluruh informasi ke Luthfi hanya melalui tim pengacara.
JAKARTA - Nama pengusaha, Ridwan Hakim, mendadak ramai diberitakan. Salah satu putra Ketua Majelis Syura PKS, Hilmi Aminuddin itu sudah
BERITA TERKAIT
- GP Ansor Gaungkan Patriot Ketahanan Pangan Menjelang Puncak Harlah Ke-91
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- Berdoa di PIK, Biksu Thudong Tebar Pesan Damai
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi