Astaga! Rumah Rata dengan Tanah Akibat Gempa di Jember

jpnn.com - JEMBER--Sejumlah rumah warga di Jember rusak parah akibat gempa yang terjadi Rabu malam lalu.
Seluruh perabotan hancur dan nyaris menimbun penghuni rumah.
Badan Penanggulangan Bencana daerah Jember menghitung sejauh ini ada tujuh rumah rusak akibat gempa.
Gempa terjadi pukul 22.10 WIB saat pemilik rumah sedang istirahat.
Gempa itu berkekuatan 6,2 SR. Beruntung, pemilik rumah berhasil lari menyelamatkan diri.
Lokasi rumah korban gempa berada di tiga
Yakni satu rumah di Kecamatan Mayang, tiga rumah di Kecamatan Puger dan dan tiga rumah lainnya di Kecamatan Gumukmas.
Kerusakan bervariasi, sedang dan parah. Meski tidak ada korban jiwa namun kerugian ditaksir capai ratusan juta.
Saat ini BPBD Jember juga memberikan bantuan untuk korban yang rumahnya rusak berupa tenda atau terpal, peralatan masak dan makanan siap saji. (pul/flo/jpnn)
JEMBER--Sejumlah rumah warga di Jember rusak parah akibat gempa yang terjadi Rabu malam lalu. Seluruh perabotan hancur dan nyaris menimbun penghuni
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gunung Ibu Erupsi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 400 Meter
- Geger Mayat Tanpa Identitas di Lampung Selatan, Ini Ciri-cirinya
- Kirab Mahkota Binokasih Warnai Hari Jadi ke-543 Kabupaten Bogor
- Dilaporkan ke Polda Jateng, Bambang Wuragil Dituduh Telantarkan Anak
- Festival Budaya di Rumah Singgah Tuan Kadi, Harmoni Melayu & Seruan Peduli Lingkungan
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki