Astaga! Serangan Hewan Ini buat Listrik Jawa Bali Terganggu
jpnn.com - PROBOLINGGO—Jutaan ubur-ubur kembali menyerang pantai utara Probolinggo, tepatnya di sekitar Pantai Paiton. Lokasi ini berada di sekitar pembangkit listrik tenaga uap, PLTU Paiton, Probolinggo. Akibat ubur-ubur tersebut kinerja pembangkit listrik Jawa Bali ini menjadi terganggu.
Jutaan ubur-ubur ini juga sedikit mengganggu bagi nelayan. Pasalnya, ikan besar justru menjauh. Ubur-ubur yang ada di pantai ini muncul dengan berbagai warna. Di antaranya putih, biru dan bintik-bintik kecoklatan. Yang paling mendominasi adalah warna putih.
Ada beberapa jenis ubur-ubur yang sangat membahayakan bagi warga. Selain menyengat, ubur - ubur yang berbintik hitam bisa menyebabkan gatal hingga infeksi.
“Fenomena ini sudah berlangsung sejak dua hari belakangan,” ujar Panji Sasri, Kasubag TU TPI Paiton.
Sementara itu, menurut Eko Setyawan, Humas PT PJB PLTU Paiton, ubur-ubur ini masuk ke turbin pendingin unit 8 dan 9, sehingga mengakibatkan kinerja pembangkit tidak maksimal.
“Hingga saat ini, masih diupayakan pembenahan di mesin, agar gangguan di wilayah barat kembali normal,” ujar Eko. (end/flo/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Jadi Tersangka Korupsi Dana Desa, Oknum Kades di Jember Ditahan Polisi
- Mengubah Sampah Jadi Pulsa, Begini Caranya
- Dor! Mulyono Ditembak Tim Polda Riau, Dia Bawa Sabu-Sabu Senilai Rp 30 Miliar
- Jalan Utama Penghubung Riau-Sumbar Putus Total, Ini Alternatifnya
- 22 Los Pedagang di Pasar Pelelangan Ikan Sodoha Kendari Terbakar, Penyebab Masih Diselidiki
- Catat ya, PPPK Bukan Sekadar Pengganti Baju Honorer