Astaga... Tarik-tarikan dengan Ikan, Pemancing Ini Akhirnya Tenggelam
jpnn.com - BALIKPAPAN - Seorang pemancing bernama Eko Suwarno (33) yang tinggal di Jalan Sultan Hasanuddin RT 05 Kelurahan Kariangau, Balikpapan Barat tenggelam ditarik ikan di perairan Kariangau, Balikpapan, Kaltim.
Korban beserta dua temannya Yanto dan Purnomo tengah memancing menggunakan dua perahu kecil yang digandeng menjadi satu sekira pukul 19.00 Wita. Eko tenggelam sekira pukul 20.15 Wita.
"Saya itu lihat senternya saja, kok redup-redup, ternyata pemancing itu berenang. Lalu saya dengar teriakan lepas saja celanamu, saya lihat ternyata perahu mereka terbalik," ujar seorang saksi di salah satu perusahaan yang tak jauh dari lokasi kejadian.
Ketiganya sempat ditegur warga sekitar untuk tidak memancing menggunakan perahu, namun diabaikan.
"Mereka itu sudah diperingati sama keluarganya, tapi tetap nekat," ucapnya.
Ketua RT 06 Salam beserta sejumlah warga melakukan pencarian keliling di lokasi terceburnya korban. Namun hingga malam tadi korban tak kunjung ditemukan.
"Tadi temannya itu bilang sebelum tercebur, korban itu pancingannya ditarik ikan. Sudah diperingatkan supaya dilepas saja, tapi malah tetap ditarik," ungkap Salam.
Tim dari Basarnas Kota Balikpapan mendatangi lokasi dan mulai melakukan pencarian terhadap korban. Basarnas sendiri menurunkan rubber boat untuk menyisir lokasi kejadian. Pihak kelurahan dan warga ikut membantu melakukan pencarian dengan. (pri/war/jpnn)
BALIKPAPAN - Seorang pemancing bernama Eko Suwarno (33) yang tinggal di Jalan Sultan Hasanuddin RT 05 Kelurahan Kariangau, Balikpapan Barat tenggelam
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Muhammad Musa'ad Tegaskan ASN Pelayan Masyarakat, Bukan Bos yang Minta Dilayani
- Romadhan Jadi Tersangka Kecelakaan Speedboat di Sungai Musi, Sebuah Fakta Terungkap
- 1.260 Guru di Kota Bengkulu Terima Tunjangan Profesi Triwulan III-2024
- Polres Dumai Menggerebek Gudang Pupuk Ilegal di Bukit Kapur, Lihat!
- Polisi Umumkan Hasil Olah TKP Kecelakaan Tol Cipularang, Sebuah Fakta Terungkap
- Menang Praperadilan, Polda Riau Kejar TPPU Tersangka Korupsi KUR Bank Pelat Merah Ini