Astaga, Tukang Bentor Tikam Leher Istri dan Betis Anak
jpnn.com - MAKASSAR - Iwan (36) warga Jalan Naja Daeng Nai, Tammua, Kecamatan Tallo, Makassar, kini sedang diburu Polsek Tallo.
Pria yang berprofesi sebagai tukang bentor (becak) itu dilaporkan istrinya sendiri, Marlina (33). Gara-garanya, Marlina dan anak gadis mereka, Irawati (18) tak terima perlakuan sadis Iwan pada Minggu (26/6) malam.
Di depan polisi, Marlina menceritakan kejadian yang dialaminya. Saat itu Iwan pulang ke rumah dalam keadaan mabuk. Sebagai istri, Marlina menyampaikan secara baik-baik kepada suaminya untuk meninggalkan kebiasan buruknya itu.
Namun penyampaian tersebut tak diterima baik oleh Iwan.
Sang suami naik pitam. Puncaknya ketika ia minta uang, namun istrinya tak memberikan. "Dia marah-marah, dan saya mengalah karena dia mabuk. Selanjutnya dia minta uang, tapi saya tidak kasih. Soalnya, saya tidak tahu mau diapakan itu uang,” ujar Marlina, seperti dikutip dari Berita Kota Makassar (Fajar Group), Senin (27/6).
Iwan terus saja marah-marah. Adu mulut antara pasangan suami istri inipun tak terhindarkan. Tiba-tiba saja Iwan mencabut pisau yang terselip di pinggangnya, lalu menyerang Marlina. Namun serangan Iwan berhasil dihindari Marlina.
Iwan yang berada dalam pengaruh minuman keras, terus menyerang sang istri. Akhirnya, serangan pisau mengenai bagian leher sebelah kiri korban. ”Saya terus mencoba menghindar waktu diserang. Tapi tetap saja kena leherku,” ujar Marlina sambil sesekali meringis.
Irawati yang melihat ibunya Marlina diserang oleh ayahnya dengan pisau, mencoba untuk melerainya. Namun nahas, Iwan malah mendorong Irawati hingga terjatuh. Melihat anaknya terjatuh, emosi Iwan bukannya reda. Sebaliknya, dia malah memegang kaki Irawati lalu menikamnya pada betis bagian depan.
"Saya lihat keduanya bertengkar. Awalnya cuma adu mulut, lalu bapakku menyerang ibuku pakai pisau. Saya mencoba melerainya. Tapi bapakku langsung mendorongku hingga jatuh. Dia langsung memegang kakiku dan menikamnya,” terang Irawati.
MAKASSAR - Iwan (36) warga Jalan Naja Daeng Nai, Tammua, Kecamatan Tallo, Makassar, kini sedang diburu Polsek Tallo. Pria yang berprofesi sebagai
- Begini Analisa Reza Indragiri Soal Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan
- Kabagops Polres Solok Selatan Tembak Kasat Reskrim yang Usut Tambang Liar, IPW Bilang Begini
- Kompolnas Sebut Polda Sumbar Harus Ungkap Fakta Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan
- Calon Bupati Biak Numfor Jadi Tersangka Pelecehan Seksual Sesama Jenis
- Kabagops Polres Solok Selatan Langsung Serahkan Diri Seusai Tembak Mati Kasat Reskrim
- Guru PPPK di Karanganyar Makin Nelangsa, Hasil Visum Tidak Bisa Dilihat, Pemerkosa Wara-wiri