Astagaaa... Pria Ini Jadi Teroris Sejak Kelas 1 STM
jpnn.com - TARAKAN - Abdurrahman Ayub menceritakan pengalamannya ketika masih menjadi teroris. Ayub mengaku pernah berlatih militer di hutan kawasan Sabah, Malaysia.
Saat itu, dia masih berusia 17 tahun. “Kami hidup dan berlatih di hutan Sabah, Malaysia. Banyak pelatihan yang kami dapat di situ,” kata Ayub, Kamis (3/12) kemarin.
Awalnya, Ayub melakukan jihad ke Afganistan pada 1982 silam. Setelah kembali dari jihad, dia diberi kepercayaan menjadi ketua wilayah mantiki empat. Yakni, Australia, Papua Nugini dan Selandia Baru.
Selama bergabung, dia dilatih berperang. Dia juga mendapatkan ilmu intelijen dan latihan survival (kelangsungan hidup). Ayub mengaku berhadapan dengan banyak masalah selama menjadi teroris.
Dia juga sempat hidup di hutan saat dikejar polisi. “Saya jadi teroris dari kelas 1 sampai kelas 2. Dan saat itu, saya masih berstatus pelajar di Sekolah Teknik Mesin (STM),” ujar Ayub. (kp3/jos/jpnn)
TARAKAN - Abdurrahman Ayub menceritakan pengalamannya ketika masih menjadi teroris. Ayub mengaku pernah berlatih militer di hutan kawasan Sabah,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Jadi Tersangka Korupsi Dana Desa, Oknum Kades di Jember Ditahan Polisi
- Mengubah Sampah Jadi Pulsa, Begini Caranya
- Dor! Mulyono Ditembak Tim Polda Riau, Dia Bawa Sabu-Sabu Senilai Rp 30 Miliar
- Jalan Utama Penghubung Riau-Sumbar Putus Total, Ini Alternatifnya
- 22 Los Pedagang di Pasar Pelelangan Ikan Sodoha Kendari Terbakar, Penyebab Masih Diselidiki
- Catat ya, PPPK Bukan Sekadar Pengganti Baju Honorer