Astrid Tiar Terinspirasi Christine Hakim
Kamis, 15 September 2011 – 12:33 WIB
SUKSES membintangi sederet judul sinetron dan film televisi (ftv), Astrid Tiar merambah layar lebar. Perempuan berdarah Batak itu membintangi Badai di Ujung Negeri bersama Arifin Putra. Dia berharap, bisa mengikuti jejak Christine Hakim yang menjadi salah satu aktris terbaik yang dimiliki negeri ini.
”Kalau lihat (akting) Christine Hakim, bagus sekali. Aku pengen kayak begitu,” ujarnya di sela syukuran film itu di Blok M, Jakarta Selatan, kemarin.
Baca Juga:
Dia begitu menikmati peran dan hari-harinya di lokasi syuting. Baginya, banyak hal baru yang dipelajari. ”Sangat berbeda (akting dalam sinetron/ftv dan film). Ini mengasah akting aku lebih dalam, lebih mengerti tentang akting dan film itu sendiri, ftv kan scene-nya itu-itu saja. Kalau sekarang lebih menggodok (akting) lagi. Misalnya, kalau penulis menyampaikan pesan sedih, ya penonton juga harus merasakan sedih,” terangnya.
Mantan pacar Gading Marten itu bertekad hanya akan bermain dalam film-film berkualitas saja. Dia tidak mau mengambil peran dalam film yang hanya menjual kecantikan dan kemolekan tubuh pemainnya saja.
SUKSES membintangi sederet judul sinetron dan film televisi (ftv), Astrid Tiar merambah layar lebar. Perempuan berdarah Batak itu membintangi Badai
BERITA TERKAIT
- Belasan Ribu Anak Indonesia Nonton Film Gratis di Cinepolis
- Bersiap Menyambut Keseruan Perayaan Fesbul 2024: Epic Cinematic Weekend!
- Linkin Park Siap Mengguncang Jakarta Lewat From Zero World Tour 2025
- Denny Sumargo Beberkan Alasan Satroni Rumah Farhat Abbas, Khawatir Keselamatan Istri
- Dilaporkan Farhat Abbas, Denny Sumargo Siap Bersikap Kooperatif
- Pertunjukan Balet 'Le Corsaire Jakarta' Digelar Selama 2 Hari