Asty Ananta Berkorban Demi Shah Rukh Khan
Sabtu, 24 November 2012 – 00:45 WIB

Asty Ananta. Foto: DOK/JPNN
JELANG kedatangan aktor India Shah Rukh Khan, 8 Desember mendatang, demam aktor Bollywood itu bukan hanya dihinggapi para fansnya termasuk juga para artis. Salah satunya Asty Ananta.
Wanita berambut panjang ini sangat antusias menyaksikan aksi idolanya di atas pentas. "Masya Allah, senang banget," ujarnya sumringah ketika ditemui di Plaza Permata, kawasan Jalan MH Thamrin, Jakarta.
Baca Juga:
Diakuinya, artis yang juga presenter ini sejak kecil sangat menggemari film-film bintang Bollywood. Kakak dari Lia Ananta ini bahkan sampai hafal beberapa lagu yang dinyanyikan Shah Rukh Khan dalam filmya. Seperti Kuch Kuch Hota Hai yang sempat populer di Indonesia itu.
Karena saking ngefansnya, Asty ngebet bertemu Shah Rukh Khan dengan jarak yang sangat dekat. Namun, untuk mendekati bintang Bollywood tersebut, bukan perkara mudah. Harus ada akses istimewa dari pihak penyelenggara pertunjukan. "Mudah-mudahan bisa ketemu. Saya mau bicara, saya cinta banget sama kamu," kata wanita Kelahiran Semarang, 19 Juni 1984 itu.
JELANG kedatangan aktor India Shah Rukh Khan, 8 Desember mendatang, demam aktor Bollywood itu bukan hanya dihinggapi para fansnya termasuk juga para
BERITA TERKAIT
- Suara Dalam Kepala, NOAH Kolaborasi dengan Ramengvrl
- Ajukan Kasasi Soal Kasus Royalti Lagu, Agnez Mo Bilang Begini
- Agnez Mo Ajukan Kasasi, Ari Bias Beri Komentar Santai
- Sempat Berhenti, Fariz RM Kembali Pakai Narkoba Sejak...
- Ini Jadwal Pemeriksaan Nikita Mirzani Sebagai Tersangka
- Jadi Tersangka Dugaan Pemerasan, Nikita Mirzani Bilang Begini