Asuransi Jasindo Bagikan Sabun Pencuci Tangan untuk Masyarakat

Asuransi Jasindo Bagikan Sabun Pencuci Tangan untuk Masyarakat
PT Asuransi Jasa Indonesia (Jasindo) memberikan sabun pencuci tangan kemasan botol secara gratis untuk masyarakat. Foto dok Jasindo

jpnn.com, JAKARTA - PT Asuransi Jasa Indonesia (Jasindo) memberikan sabun pencuci tangan kemasan botol secara gratis untuk masyarakat.

Langkah itu dilakukan Asuransi Jasindo untuk menangkal penyebaran virus corona serta meningkatkan kesehatan masyarakat.

“Masyarakat yang kami berikan sabun cuci tangan secara gratis ini merupakan masyarakat yang tinggal di sekitar kantor pusat Asuransi Jasindo, di bilangan Pancoran, Jakarta Selatan,” kata Direktur Utama Asuransi Jasindo Didit Mehta Pariadi.

Didit menambahkan, pembagian sabun cuci tangan secara gratis ini sudah dilakukan selama satu minggu, mulai 5 Maret sampai 12 Maret.

“Kami membagikan sebanyak 500 penyanitasi tangan untuk 200 sampai 300 kepala keluarga,” jelas Didit.

Selain mendatangi rumah-rumah penduduk di sekitar Pancoran, tim Asuransi Jasindo juga mendatangi beberapa sekolah, tempat-tempat pelayanan masyarakat, untuk membagikan sabun pencuci tangan tersebut.

“Alhamdulillah, masyarakat sangat antusias dan senang ketika mendapatkan sabun pencuci tangan secara gratis,” ujarnya.

Tim Asuransi Jasindo juga mengingatkan masyarakat untuk memperhatikan kebersihan dan kesehatan.

Pemberian sabun pencuci tangan ini dilakukan Asuransi Jasindo untuk menangkal penyebaran virus corona serta meningkatkan kesehatan masyarakat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News