Asuransi Jasindo Merespons Kebutuhan Sektor Kelautan
jpnn.com, JAKARTA - Proteksi di sektor kelautan menjadi hal yang penting di Indonesia. Pasalnya, perairan yang mencapai 3,25 juta km2 atau sekitar 63 persen wilayah Indonesia, menjadi lalu lintas kapal untuk mengangkut logistik.
“Untuk itu, asuransi di sektor kelautan menjadi hal utama,” kata Direktur Utama PT Asuransi Jasa Indonesia (Jasindo) Edie Rizliyanto.
Asuransi Jasindo, kata Edie, merespon kebutuhan sektor kelautan dengan memberikan layanan melalui produk-produk yang tepat, sehingga menjamin kemungkinan bahaya atau risiko yang timbul di laut.
“Perlindungan ini diberikan dalam beberapa produk asuransi yaitu Marine Hull & Machinery (asuransi rangka kapal), Marine Cargo (asuransi pengangkutan) dan Marine Liability (asuransi tanggung gugat berhubungan dengan risiko laut),” jelas Edie.
Selain itu, secara umum berbagai risiko di laut tidak hanya dijamin dalam bentuk asuransi atas kapal atau barang namun juga pihak yang terlibat seperti awak kapal, penumpang, serta pihak ketiga.
Produk asuransi di sektor kelautan ini menjadi salah satu produk unggulan di Asuransi Jasindo. Hal ini terbukti bahwa asuransi di sektor kelautan memiliki produksi yang cukup tinggi dibandingkan asuransi umum lain.
“Di mana Asuransi Jasindo selalu masuk dalam top 3 asuransi umum dengan pencapaian gross premi yang tertinggi di Indonesia. Secara spesifik pencapaian ini turut mendukung pencapaian hasil underwriting atau laba perusahaan,” ungkapnya.
Sejak awal 2019, Asuransi Jasindo telah melakukan transformasi bisnis, salah satunya dengan memperluas pasar asuransi. Beberapa potensi pasar yang jarang dibidik, menjadi peluang baru bagi Asuransi Jasindo.
Asuransi Jasindo juga menjamin kemungkinan bahaya atau risiko yang timbul di laut.
- Dukungan Perluasan Lahan Tani 4 Juta Hektar & AUTP, Jasindo Berpengalaman Beri Perlindungan kepada Petani
- Kinerja Asuransi Jasindo Terus Tumbuh Hingga Kuartal III 2024, Laba Meningkat
- Semester II 2024, Jasindo Optimistis Lanjutkan Tren Pertumbuhan Positif
- Dorong Kesejahteraan di Pesisir, PNM Peduli Tanam Ribuan Mangrove dan Terumbu Karang
- Dukung Sarana Prasarana & Pertanian, Jasindo Salurkan Dana TJSL Rp 550 Juta
- Jasindo Raih 2 Penghargaan di Ajang GRC & Performance Excellence Award 2024