Asuransi Ternak Sapi Jauh Dari Harapan
jpnn.com - SURABAYA – Belum banyak peternak yang tahu dan memanfaatkan asuransi sapi. Hingga kini, serapan asuransi tersebut masih terbilang kecil. Di Jawa Timur, dari kuota 10.000 sapi, baru sekitar 1.000 ekor yang terjamin asuransi.
Padahal, Jatim termasuk daerah penghasil daging sapi dengan total jumlah sapi mencapai 120.000 ekor.
’’Ya, produk ini baru diluncurkan bulan lalu. Kami terus berkoordinasi dengan dinas-dinas pertanian se-Jatim dan kelompok-kelompok peternak untuk sosialisasi,’’ kata Kepala Cabang PT Asuransi Jasindo Surabaya Ritel Setiadi Imansyah.
Asuransi ternak untuk sapi potong tersebut memang baru diluncurkan pemerintah pada awal Juli 2016. Program itu bersifat wajib dengan dukungan dari Kementerian Pertanian dan Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
Pemerintah memberikan kuota 120.000 sapi dengan subsidi premi mencapai Rp 19,2 miliar. Premi asuransi ternak sapi mencapai Rp 200 ribu dengan subsidi premi 80 persen dari pemerintah.
Artinya, peternak hanya perlu membayar premi Rp 40 ribu per ekor. Sisa premi sebesar Rp 160 ribu dibayar oleh pemerintah kepada PT Asuransi Jasindo. BUMN asuransi umum itu menjadi satu-satunya lembaga yang ditunjuk pemerintah untuk menjual asuransi ternak sapi.
Sebab, tidak ada dukungan konsorsium asuransi untuk produk tersebut. Asuransi ternak sapi memberikan perlindungan risiko kematian sapi selama setahun. Nilai pertanggungannya Rp 10 juta per sapi.
Menurut Setiadi, program itu sebenarnya bagus untuk melindungi peternak. ’’Kalau sapi mati, peternak kehilangan modal usaha. Dengan asuransi ini, ada penggantian kepada peternak kalau sapinya mati,’’ ungkapnya.
SURABAYA – Belum banyak peternak yang tahu dan memanfaatkan asuransi sapi. Hingga kini, serapan asuransi tersebut masih terbilang kecil. Di
- Fahri Hamzah Sebut Pembangunan Rusun Solusi untuk Mengubah Kawasan Kumuh jadi Modern
- Harga Emas Antam Hari Ini 27 Januari Turun Tipis, Cek Daftarnya
- Pertamina Raih Predikat Global Top Rated Industry, Mampu Pertahankan Tingkat Risiko ESG
- Teh Pucuk Harum Meraih Penghargaan Entertainment Marketing to Gen Z
- Pemerintah Harus Serius Mendorong Bioethanol Sebagai BBN
- Sarana Jaya Raih 2 Penghargaan di IHCBA 2024