Asyiiik! Ada Beasiswa untuk Penghafal Kitab Suci Lho

Asyiiik! Ada Beasiswa untuk Penghafal Kitab Suci Lho
Mahasiswa. Ilustrasi Foto: Dipta/dok.JPNN.com

jpnn.com - jpnn.com - Universitas Airlangga (Unair) membuka seleksi jalur beasiswa baru tahun ini.

Kali ini beasiswa bagi penghafal kitab suci. Rencananya, seleksi beasiswa tersebut dibuka pada semester genap tahun pelajaran 2016-2017.

''Beasiswa penghafal kitab suci ini diberikan sebagai apresiasi kampus atas prestasi mahasiswa di bidang keagamaan,'' ujar Rektor Unair Mohammad Nasih.

Nasih mengungkapkan, beasiswa tersebut diberikan berdasar kemampuan mahasiswa dalam menghafal kitab suci sesuai dengan agama yang diyakini.

Misalnya, mahasiswa yang beragama Islam hafal Alquran.

Berbeda dengan beasiswa lain, Nasih menyebut beasiswa penghafal kitab suci akan diberikan berdasar kemampuan mahasiswa dalam menghafal kitab suci agamanya.

Semakin menguasai, beasiswa yang diberikan bertambah besar.

Untuk persyaratan, Nasih menuturkan bahwa seluruh mahasiswa Unair bisa mengikuti seleksi.

Universitas Airlangga (Unair) membuka seleksi jalur beasiswa baru tahun ini.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News