Asyik... 22 Perusahaan Jepang Siap Pekerjakan Mantan TKI
jpnn.com - JAKARTA - Sebanyak 22 perusahaan Jepang yang beroperasi di Indonesia berjanji siap mempekerjakan para mantan TKI yang pernah bekerja di Negeri Matahari Terbit-sebutan lain Jepang. Hal itu disampaikan langsung oleh First Secretary Economic Section, Kedutaan Besar Jepang untuk Indonesia, Shinichiro Honda.
Ya, Shiniciro mengatakan hal tersebut dalam acara Jobfair mantan TKI di Jepang yang diselengarakan oleh Indonesia Jepang Economic Partnership Agreement (IJEPA). Acara itu diselenggarakan di Badan PPSDM Kementerian Kesehatan pada Rabu (2/12).
BNP2TKI bekerjasama dengan Kementerian Kesehatan, dan Kedutaan Besar Jepang untuk Indonesia ditahun 2015 ini telah mendatangkan sebanyak 22 wakil dari perusahaan Jepang. Di antaranya adalah, Medical Coorporation Hakuai Kai Japan, JPGA Global Academy Japan, JAC Recruitment, PT Japan Medical Health (J Clinic Group), PT Panasonic Manufacturing Indonesia dan Healthcare, PT Fuji Staf Indonesia, Medical Platform Indonesia, dan banyak masih banyak lagi.
Hadir dan membuka acara Jobfair ini Deputi Penempatan BNP2TKI Agusdin Subiantoro didampingi Kepala Biro Perencanaan dan Administrasi Kerjasama Yunafri Agus, Direktur Pelayanan Penempatan Pemerintah Hariyadi Agah, Kepala Bagian Humas Haryanto beserta jajaran eselon III di lingkungan Kedeputian Penempatan.
Agusdin dalam sambutannya mengatakan bahwa acara ini telah diselenggarakan sebanyak lima kali sejak tahun 2011.
"Kegiatan Jobfair ini merupakan rangkaian upaya dari pemerintah RI dalam memberikan peluang kerja bagi masyarakat, dan harapannya adalah para mantan TKI dari Jepang dapat memanfaatkan kesempatan ini dengan baik, daripada bekerja jauh di luar negeri, lebih baik disini dekat dengan keluarga" ujarnya.
Menurut Agusdin, BNP2TKI sejak 2008 telah menempatkan sebanyak 1.513 TKI untuk bekerja di Jepang.
Harapannya setelah jobfair ini dilaksanakan, mantan TKI Nurse dan Caregiver yang telah kembali ke Indonesia bisa mendapatkan pekerjaan yang baru di indonesia. Dan semoga tiap tahun semakin banyak mantan TKI diterima di Perusahaan Jepang di Indonesia.
JAKARTA - Sebanyak 22 perusahaan Jepang yang beroperasi di Indonesia berjanji siap mempekerjakan para mantan TKI yang pernah bekerja di Negeri
- Bea Cukai Semarang Serahkan Tersangka dan Barang Bukti Kasus Rokok Ilegal ke Kejaksaan
- Ketua MK Prediksi Ratusan Kandidat Bakal Mengajukan Sengketa Pilkada
- Truk Bawa Pendukung Paslon Bupati Tolikara Terbalik, 5 Orang Tewas, Lainnya Luka-Luka
- Terbukti Korupsi Proyek Kereta Api, 2 Mantan Kepala Balai KA Ini Divonis Penjara Sebegini
- DPM Beri Beasiswa Pelajar Berprestasi Kuliah ke China
- Mendikdasmen Abdul Mu'ti: Jangan Ada Lagi Guru yang Dipidana