Asyik, Ada Layanan Porter Gratis di Stasiun Pasar Senen Selama Libur Nataru

jpnn.com, JAKARTA - PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daop 1 Jakarta menyediakan layanan porter (seseorang yang membawakan barang orang lain) gratis di Stasiun Pasar Senen selama masa libur Natal dan Tahun Baru 2023 (Nataru).
Layanan porter gratis itu disediakan untuk para pelanggan yang akan melalui jalur penyebrangan bawah (underpass) menuju kereta yang berada di jalur 3 dan 4.
Kepala Humas Daop 1 PT KAI Eva Chairunisa mengatakan layanan tersebut memiliki ciri khusus, yakni mengenakan seragam khusus berupa rompi berwarna oranye.
“Petugas tersebut akan membantu penumpang yang terlihat membutuhkan bantuan khususnya lansia, disabilitas, ibu hamil, dan anak-anak yang akan melintasi underpass menuju peron 3 dan 4,” tulis Eva dalam keterangan tertulisnya, Minggu (25/12) malam.
Menurut dia, layanan porter gratis dihadirkan lantaran pada musim liburan, penumpang KA yang berangkat mayoritas bersama keluarga dan membawa anak serta barang bawaan yang cukup banyak.
Untuk itu, para pelanggan KA di Stasiun Pasar Senen yang akan menuju kereta di jalur 3 dan 4 bisa memanfaatkan layanan porter gratis tersebut.
“Untuk layanan porter dengan tip jasa sesuai kebijakan pengguna juga masih juga masih ada untuk membantu pelanggan KA di area stasiun,” kata dia.
Adapun pada masa Nataru, Stasiun Pasar Senen menjadi stasiun di area Daop 1 Jakarta untuk pemberangkatan KA Ekonomi yang mengalami peningkatan volume cukup tinggi.
PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daop 1 Jakarta menyediakan layanan porter gratis di Stasiun Pasar Senen selama masa libur Natal dan Tahun Baru 2023.
- KAI Logistik Terus Memperluas Layanan Pengangkutan ke Berbagai Wilayah Strategis
- Memperingati Hari Bumi, KAI Dorong Tren ESG di Sektor Transportasi
- KAI Logistik Optimalisasi Layanan Pra-Purna Angkutan BBM/BBK
- Mudik Lebaran 2025, KAI Group Angkut 29.170.705 Penumpang
- Gubernur DIY Ingin Polemik KAI dan Warga Lempuyangan Segera Diselesaikan
- H+8 Lebaran, KAI Logistik: Pengiriman Sepeda Motor Meningkat