Asyik! Ada Promo Spesial Tiket MotoGP Mandalika 2024 di Livin' by Mandiri

Asyik! Ada Promo Spesial Tiket MotoGP Mandalika 2024 di Livin' by Mandiri
Bank Mandiri memberikan penawaran harga tiket Mandalika 2024. Foto: Bank Mandiri

jpnn.com, JAKARTA - Bank Mandiri kembali menunjukkan komitmennya dalam mendorong sport tourism di Indonesia.

Salah satunya kembali dipercaya sebagai banking partner sekaligus mitra penjualan tiket dalam MotoGP Mandalika.

Corporate Secretary Bank Mandiri Teuku Ali Usman mengatakan para pencinta balap dapat membeli tiket lebih mudah dan cepat di Livin’ by Mandiri melalui fitur Sukha.

Tidak hanya itu, Bank Mandiri juga memberikan penawaran khusus berupa potongan harga hingga 50% untuk kategori Premium Grandstand dan 70% untuk kategori Regular Grandstand, yang berlaku selama periode pembelian dari 2 hingga 8 September 2024.

“Kami bersyukur dapat kembali memfasilitasi masyarakat dalam menyaksikan ajang MotoGP Mandalika secara langsung. Dukungan ini juga sejalan dengan upaya kami untuk terus memberikan nilai tambah bagi nasabah melalui inovasi layanan, termasuk Livin’ Sukha yang memudahkan akses ke berbagai layanan hiburan dan gaya hidup,” ujar Ali dalam keterangan resminya, Minggu (1/9).

Dia menjelaskan Livin’ Sukha, fitur andalan Livin’ by Mandiri, dirancang untuk memenuhi kebutuhan nasabah akan layanan hiburan, termasuk pembelian tiket acara olahraga.

Dengan berbagai opsi tiket yang tersedia, nasabah dapat menikmati penawaran spesial untuk berbagai kategori di rangkaian MotoGP Mandalika yang akan berlangsung pada Jumat-Minggu, 27-29 September 2024, termasuk tiket Friday Pass untuk Festival General Admission (GA) seharga Rp 1, serta potongan harga hingga 70% untuk tiket Weekend Pass di berbagai zona.

“Kami berharap dengan adanya penawaran spesial ini, semakin banyak masyarakat Indonesia yang dapat menikmati pengalaman terbaik dalam menyaksikan MotoGP di Sirkuit Mandalika,” ungkap Ali.

Bank Mandiri memberikan promo spesial harga tiket Mandalika 2024. Simak selengkapnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News