Asyik Cari Ikan, Tiga Bocah Temukan Mayat Bayi Perempuan
jpnn.com - MEDAN - Asyik mencari ikan di pinggir sungai, tiga bocah laki-laki yaitu Irfan, Anto dan Ade menemukan sesosok mayat bayi perempuan, Minggu (9/8). Lokasi penemuan tepatnya di aliran Sungai Deli, Kelurahan Sei Mati, Kecamatan Medan Maimun.
Ketiga bocah itu kemudian mengangkat dan meletakkan mayat bayi di pinggir sungai. Selanjutnya, mereka memberitahu warga sekitar dan kepala lingkungan serta diteruskan ke Polsek Medan Kota.
Unit Reskrim Polsek Medan Kota dan Tim Inafis Polresta Medan yang mendapat informasi turun kelokasi kejadian dan melakukan olah tempat kejadian perkara. Mayat bayi tersebut kemudian dibawa ke RSUD Pirngadi Medan guna dilakukannya autopsi.
Kapolsek Medan Kota, Kompol Ronald Sipayung ketika dikonfirmasi mengatakan masih melakukan penyelidikan dan mencari tahu siapa orang tua mayat bayi tersebut.
"Kasus ini masih kita lidik. Mayat bayi itu itu sudah mengalami proses pembusukan. Diduga bayi tersebut sudah lebih dari kurun waktu 24 jam berada di aliran sungai," pungkasnya dilansir Medan Bagus (Grup JPNN.com), Senin (10/8).(ben/jpnn)
MEDAN - Asyik mencari ikan di pinggir sungai, tiga bocah laki-laki yaitu Irfan, Anto dan Ade menemukan sesosok mayat bayi perempuan, Minggu (9/8).
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Wouw, 2 Pejabat Lulus Seleksi PPPK 2024 Mengundurkan Diri
- Periksa 14 Saksi Terkait Kebakaran Glodok Plaza, Polisi Belum Tetapkan Tersangka
- Peringatan Dini Awal Februari 2025: Jateng Waspada Angin Kencang
- Di Balik Dinding Sekolah yang Nyaris Roboh, Ada Asa dan Gizi dari Polres Inhu
- Puluhan Perangkat Desa di Rejang Lebong Lulus Seleksi PPPK 2024
- Aksi Polisi Seberangi Sungai Sambil Bawa Laras Panjang Saat Tangkap Perusak Hutan Lindung di Riau