Asyik! Di Rumah Aja Bisa Nonton Video Gratis Legal, Begini Caranya
jpnn.com, JAKARTA - Vidio menawarkan seluruh tayangannya bisa diakses secara gratis dalam program "Bebas Nonton” selama 14 hari.
"Sebagai industri streaming OTT (Over-The-Top) dan layanan hiburan berbasis internet, kami tergerak untuk memberikan layanan terbaik kepada konsumen yang bisa dinikmati agar #BetahdiRumah selama menjalankan karantina mandiri dan physical distancing," kata Vice President Brand Marketing Vidio Rezki Yanuar melalui keterangan resmi, Kamis.
Yanuar melanjutkan, akses gratis selama 14 hari tersebut dapat dinikmati untuk menonton seluruh konten-konten eksklusif mulai dari Vidio Original Series, film lokal terbaik, film Hollywood, Bollywood, Korea, nostalgia dan ketawa bersama Warkop DKI, hingga konten edukatif.
"Layanan gratis 'Bebas Nonton' dari Vidio ini tanpa batas, di mana seluruh konsumen Indonesia di berbagai daerah dapat menikmatinya," kata Yanuar lagi.
Pengguna dapat menikmati layanan Premier Platinum dan menyaksikan seluruh tayangan di Vidio hanya dengan melakukan redeem kode voucher VIDIOBEBASNONTON melalui aplikasi Vidio dengan periode aktivasi tanggal 4 - 30 April 2020.
Layanan gratis nonton Vidio hanya bisa diakses satu kali oleh setiap pengguna Vidio, dan berlaku mulai 4 April 2020 hingga akhir bulan, dan tidak dapat diperpanjang secara otomatis.
Untuk dapat menggunakan kode voucher, pahami syarat dan ketentuannya dengan mengunjungi blog resmi vidio.com. (mg8/jpnn)
Biar tidak bosan selama imbauan di rumah aja, Vidio menawarkan seluruh tayangannya bisa diakses secara gratis, dalam program "Bebas Nonton” selama 14 hari.
Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha
- Drama Romantis Thailand 'Dear My Secretary' Siap Bikin Baper
- Al Ghazali Bicara Adegan Panas dengan Zsazsa Utari di Scandal 3
- Drama Korea The Queen Who Crowns, Penuh Cinta dan Intrik
- Fakta-Fakta Menarik Soal Drama Korea Love Scout
- Ini Jadwal Tayang Scandal 3 yang Dibintangi Al Ghazali dan Zsazsa Utari
- Al Ghazali dan Zsazsa Utari Terlibat dalam Scandal 3