Asyik, KAI Kembali Tambah Perjalanan Kereta Api Jarak Jauh dan Lokal
jpnn.com, JAKARTA - PT Kereta Api Indonesia (KAI) kembali menambah perjalanan Kereta Api Jarak Jauh dan Lokal secara bertahap menyusul adanya peningkatan penumpang sebanyak 60 persen selama Juli.
Terdapat 7 Kereta Api Jarak Jauh yang kembali dioperasikan oleh KAI pada akhir pekan dan tanggal tertentu pada bulan ini, setelah sebelumnya Kereta Api tersebut dihentikan sementara operasionalnya.
7 Kereta Api Jarak Jauh tersebut adalah KA Harina (Bandung – Surabaya Pasar Turi pp), Senja Utama Solo (Solo Balapan – Pasar Senen), Mataram (Pasar Senen – Solo Balapan) Matarmaja (Pasar Senen – Malang pp), Pasundan (Bandung Kiaracondong – Surabaya Gubeng pp), Wijayakusuma (Cilacap – Ketapang pp), dan Sawunggalih (Pasar Senen – Kutoarjo pp).
Dengan demikian, sampai dengan 2 Agustus 2020, terdapat kenaikan 14 persen pada rata-rata jumlah perjalanan KA perhari pada Agustus 2020, yaitu sebanyak 178 KA perhari dibanding 155 KA perhari pada Juli 2020
“Kereta Api tersebut kami jalankan kembali setelah melihat minat masyarakat yang terus tumbuh untuk menggunakan transportasi kereta api,” ujar VP Public Relations KAI Joni Martinus.
Pada Juli KAI melayani 1.122.357 pelanggan, naik 60 persen dibanding dengan volume pelanggan pada Juni sebesar 699.309 pelanggan.
Adapun rinciannya yaitu volume pelanggan KA Jarak Jauh pada Juli sebanyak 215.796 pelanggan, naik 224% dibanding Juni sebanyak 66.687 pelanggan dan volume pelanggan KA Lokal pada Juli sebanyak 906.561 pelanggan, naik 43% dibanding Juni sebanyak 632.622 pelanggan.
Kenaikan volume pelanggan tersebut menunjukkan kepercayaan masyarakat terus tumbuh terhadap layanan KAI yang dapat diandalkan di tengah pandemi.
KAI kembali menambah perjalanan Kereta Api Jarak Jauh dan Lokal secara bertahap.
- Terbukti Korupsi Proyek Kereta Api, 2 Mantan Kepala Balai KA Ini Divonis Penjara Sebegini
- KAI Living Gondangdia Masuki Tahap Penyelesaian
- Januari Hingga Oktober 2024, KAI Group Layani 344.328.157 Penumpang KA PSO
- KAI & BNI Resmikan Penamaan Stasiun Dukuh Atas BNI
- KAI Properti Hadir di KAI Expo 2024
- Asyik, KAI Divre III Palembang Berikan Diskon Tiket Kereta Api Saat Libur Pilkada 2024