Asyikkk, Kesha Bebas Tampil lagi Billboard Awards

jpnn.com - Penyanyi Kesha telah mendapat izin tampil di Billboard Awards. Kesha memang sempat dilarang perusahaan label rekaman Dr Luke, Kemosabe Records untuk tampil
Perempuan 29 tahun itu diragukan tampil di acara penghargaan musik karena masih terlibat kasus dengan Dr Luke, selaku pemilik label rekaman. Namun, dalam sebuah pernyataan, Kemosabe mengungkapkan pihaknya mengizinkan Kesha tampil dalam acara yang digelar di T-Mobile Arena, Las Vegas, 22 Mei
"Penampilan Kesha di Billboard Music Awards selalu mendapat persetujuan dari kami, dengan itikad baik," kata Kemosabe, seperti dilansir dari Vanity Fair.
Ia menegaskan, persetujuan tampil akan dicabut jika Kesha menggunakan kesempatan itu untuk membahas proses hukum yang sedang berjalan.
"Kemosabe sudah mendapat jaminan dari Kesha, perwakilan dan Dick Clark Productions terkait perjanjuan ini," imbuhnya.
Seperti diketahui, Kesha sebelumnya tersandung kasus hukum. Ia menjadi korban pelecehan seksual dari dr. Luke, bosnya. Ia menuntut pertanggungjawaban Luke. Namun, kariernya justru terancam. (mg5/JPNN)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Dituduh Sebagai Pendukung Zionis, Anggun Akan Lapor Polisi
- Grentperez Mencoba Bereksperimen Lewat Movie Scene
- Kiky Saputri Ungkap Arti Nama Anak Pertamanya
- Anggun Klarifikasi Setelah Dituduh Sebagai Pendukung Zionis
- 3 Berita Artis Terheboh: Gus Miftah Bergerak, Lagu Bayar Bayar Bayar Boleh Dinyanyikan Lagi
- Vokalis Sukatani Diberhentikan, Pihak Sekolah: Bukan karena Lagu Bayar Bayar Bayar