Atasi Polusi Udara Jakarta, Heru Budi Tempuh Langkah Ini
jpnn.com, JAKARTA - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mengatakan dirinya akan menggelar rapat secara maraton dengan sejumlah kementerian untuk mengatasi polusi udara di ibu kota.
“Besok secara maraton rapat di beberapa kementerian untuk mengatasi polusi. Mengatasi polusi kan tidak bisa Jakarta, harus semuanya, semua lapisan,” ucap Heru di Monas, Jakarta Pusat, Selasa (17/8).
Untuk mengatasi polusi udara, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta berencana menerapkan bekerja dari rumah atau work from home (WFH) baik untuk ASN dan karyawan swasta.
WFH itu juga dibarengi dengan kebijakan menjelang Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN di Jakarta pada 5-7 September.
“Jadi, WFH itu kami uji coba, supaya KTT ASEAN berjalan dengn baik di Jakarta,” kata dia.
Kepala Sekretarian Presiden itu menuturkan bahwa WFH untuk ASN akan dilaksanakan mulai 21 Agustus nanti.
“Mungkin 21 Agustus pegawai yang tidak bersentuhan langsung kami coba pertama untuk bisa memberikan kenyamanan KTT ASEAN,” tuturnya.
WFH kemungkinan akan dilaksanakan selama satu sampai dua bulan hingga September 2023.
Pj Gubernur DKI Heru Budi Hartono menempuh langkah ini untuk mengatasi polusi udara di Jakarta. Kebijakan WFH untuk ASN dan swasta juga diberlakukan.
- Heru Budi Hartono Diangkat Jadi Komisaris Utama PT MRT Jakarta
- Fun tetapi Kompetitif, WONDR by BNI BrightUp Cup 2024 Sukses Digelar di Jakarta
- Pramono-Rano Siap Menggandeng Dharma-Kun untuk Membangun Jakarta
- Mensesneg Prasetyo Hadi Melantik Mayjen TNI Ariyo jadi Kasetpres, Ini Pesannya
- Terbit SK Panglima TNI, Mayjen Ariyo Windutomo Dilantik Jumat Pagi
- Pramono-Rano Menang 1 Putaran, Angka Real Count Mencapai 50,7 Persen