Atasi Sampah, PU Mantapkan 3R

Dari 127 Lokasi, Cuma 43 Yang Berfungsi

Atasi Sampah, PU Mantapkan 3R
Atasi Sampah, PU Mantapkan 3R
JAKARTA - Departemen Pekerjaan Umum (PU) berupaya terus memantapkan program 3R (reduce, reuse, recycle) di Indonesia. Dikatakan, sejauh ini baru terdapat sebanyak 43 lokasi program 3R di Indonesia yang sudah berfungsi.

Program ini sendiri telah dijalankan selama kurun waktu 2007-2008, di mana ke-43 lokasi tersebut bisa berjalan dan berfungsi dengan baik. Namun begitu, Kasubdit Pengembangan Sistem Drainase dan Persampahan Departemen PU, Kati Andriani mengungkapkan, perlu pemantapan dan pemfungsian lokasi lebih banyak lagi.

"Kondisi ini belum cukup memuaskan, mengingat dari 127 lokasi 3R di Indonesia, (berarti) sebanyak 42 lokasi tidak berfungsi dan 14 lokasi belum berfungsi dengan baik," ungkapnya, dalam acara "Evaluasi Pelaksanaan 3R 2007-2009 di Indonesia".

Kegiatan evaluasi ini diikuti seluruh Kasatker PLP Provinsi, yang bertempat di gedung Sapta Taruna Departemen PU, Jumat (15/1). Kati pun menambahkan, untuk tahun 2009 lalu, terdapat 74 lokasi yang tengah berjalan. "Kebanyakan lokasi 3R yang tidak berfungsi (disebabkan) karena tak adanya pendampingan. Mereka hanya berfungsi ketika ada pendampingan oleh fasilitator. Ketika sudah dilepas, programnya juga ikut lepas dan tidak berjalan," katanya.

JAKARTA - Departemen Pekerjaan Umum (PU) berupaya terus memantapkan program 3R (reduce, reuse, recycle) di Indonesia. Dikatakan, sejauh ini baru

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News