Atensi Pangdam V/Brawijaya Diapresiasi Persebaya

Atensi Pangdam V/Brawijaya Diapresiasi Persebaya
Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Farid Makruf. Foto: antara

jpnn.com, SURABAYA - Laga persahabatan Persebaya versus Persija Jakarta mendapat atensi dari Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Farid Makruf.

Meski bertajuk laga persahabatan, pendukung kedua belah tim bisa menyaksikan langsung dari stadion.

Sebelumnya, suporter kedua tim tersebut tidak bisa menyaksikan langsung tim kesayangan mereka dari stadion secara bersamaan, jika digelar di Surabaya ataupun di Jakarta.

Hal itu disebabkan pertemuan pendukung Persebaya dan Persija itu punya tensi tinggi dan berisiko tinggi (high risk).

Namun, berkat komitmen Pangdam V Brawijaya mendamaikan kedua suporter, laga Persebaya versus Persija menjadi media menguatkan perdamaian antar-suporter.

Atensi dari Pangdam V Brawijaya Mayjen TNI Farid Makruf tersebut mendapat apresiasi dari akun instagram official Persebaya.

"Dalam momentum ulang tahun ini, Persebaya mengajak Bonek dan pencinta sepak bola yang lebih damai, aman, nyaman, untuk semuanya. Salam Satu Nyali," tulis akun tersebut.

Unggahan itu pun mendapat respons positif dan dukungan dari Bonek Mania. Terbukti, unggahan tersebut mendapat puluhan ribu tanda cinta. 

Atensi Pangdam V/Brawijaya terhadap laga persahabatan Persebaya vs Persjia menuai apreasiasi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News