Athletic Bilbao Resmi Lepas Kepergian Kepa Arrizabalaga
jpnn.com, BILBAO - Athletic Bilbao membenarkan telah memutuskan ikatan kerja dengan kiper Kepa Arrizabalaga.
Melalui situs resminya, Athletic mengonfirmasi bahwa klausul Kepa telah diaktifkan dan kontrak pemain berusia 23 tahun itu dihentikan.
Klub yang bermarkas di Stadion San Mames itu memang tidak menyebutkan klub mana yang membuat mereka mengaktifkan klausul penjualan. Namun, semua informasi mengarah ke Chelsea.
(Baca: Chelsea Bikin Kepa Arrizabalaga jadi Kiper Termahal Dunia)
"Kepa Arrizabalaga telah memenuhi persyaratan untuk pemutusan kontrak kerja sepihak yang sah yang menghubungkannya dengan Athletic Club," bunyi pernyataan itu.
"Pemain telah menyatakan keinginannya untuk mengakhiri dan secara sepihak menyelesaikan hubungan sejak musim 2004/05, dan jumlah kompensasi yang ditetapkan dalam kontrak telah disetor. Athletic berterima kasih kepada pemain atas kontribusinya selama ini," imbuh pernyataan tersebut. (adk/jpnn)
Semua informasi mengarah ke Chelsea sebagai pelabuhan berikut buat Kepa Arrizabalaga.
Redaktur & Reporter : Adek
- Chelsea vs Noah: The Blues Menang 8-0
- Maresca Tegaskan Chelsea Lebih Memprioritaskan Liga Inggris
- 14 Kartu Kuning Mewarnai Bournemouth Vs Chelsea, Liverpool Keok
- Rayuan Mantan Bikin Conor Gallagher Merapat ke Atletico Madrid
- Tinggalkan Chelsea, Conor Gallagher Gabung Atletico Madrid
- Liga Inggris: Chelsea Memperpanjang Kontrak Cole Palmer