Atikoh Ungkap Cara Ganjar-Mahfud Biar Pelaku UMKM Tak Terjerat Pinjol

jpnn.com, TEGAL - Istri capres nomor urut tiga Ganjar Pranowo, Siti Atikoh Suprianti menyebut KTP Sakti bakal bermanfaat mempermudah pelaku UMKM mengakses permodalan.
Dia mengatakan demikian saat berdialog dengan pelaku UMKM di sebuah restoran, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah, Jumat (29/12).
Awalnya seorang ibu muda pelaku UMKM bertanya kepada Atikoh soal cara paslon Ganjar Pranowo dan Mahfud MD mempermudah pengajuan modal UMKM.
Menurut ibu itu, pengajuan modal mudah membuat pelaku UMKM tidak terjerat utang pinjaman online (pinjol).
Atikoh menyampaikan paslon Ganjar-Mahfud akan memberikan kemudahan akses permodalan bagi pelaku UMKM yang membutuhkan pinjaman jika terpilih menjadi Presiden dan Wapres RI.
Toh, kata dia, Ganjar selama ini punya rekam jejak mendukung pengembangan pelaku UMKM sewaktu menjabat gubernur Jawa Tengah melalui kemudahan pinjaman di Bank Jateng.
“Program ke depan memang harapannya untuk UMKM itu akan dipermudah untuk sisi akses permodalan, kemarin di Jateng itu Mas Ganjar sudah ada gerakan Bank Jateng," kata Atikoh menjawab pertanyaan pelaku UMKM.
Nantinya, kata mantan wartawan itu, pemodalan bagi pelaku UMKM di tingkat nasional bakal didahului dengan pengklasifikasian mereka.
Istri capres nomor urut tiga Ganjar Pranowo, Siti Atikoh Suprianti menyebut KTP Sakti bakal bermanfaat mempermudah pelaku UMKM mengakses permodalan.
- Peserta Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Dugaan Keterlibatan Polisi Pada Pilpres 2024
- Estpos Hadir di Pontianak, UMKM Kalbar Siap Masuk Era Digital
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri
- Dapat Sambutan Positif, Ramadan Rhapsody 2025 Raup Omzet Fantastis
- Digitalisasi Transaksi Dorong UMKM Pontianak Bersaing di Kancah Nasional
- Keren! Rumah Tamadun Ubah Limbah Jadi Lapangan Kerja Bagi Perempuan dan Warga Binaan