Atlet Binaraga Wanita Indonesia Ini Akan Bertanding di AGP-PRO Korea

Atlet Binaraga Wanita Indonesia Ini Akan Bertanding di AGP-PRO Korea
Eva Irawan, atlet binaraga wanita Indonesia akan mengikuti pertandingan AGP-PRO (ASIAGRANDPRIX) Proshow yang diadakan di Korea pada 28-29 September 2024. Foto: supplied

"Kalau tidak yakin, ya, mengapa harus berangkat, iya, kan? Karena untuk menjadi pemenang harus confident 100%. Persiapan sudah lebih matang sudah lebih terasah sudah lebih bagus dari kondisi di tahun-tahun sebelumnya," ujarnya.

Eva sangat bangga sebagai satu-satunya wanita Indonesia yang konsisten setiap tahun tanpa absen mengikuti event bodybuilding international level IFBBPRO dan pelopor leader IFBB Pro wanita pertama di Indonesia.

"Ini merupakan Olympia Qualifier Proshow keempat yang akan Eva ikuti. Olympia Qualifier federasi binaraga tertinggi di dunia yang hanya boleh diikuti oleh atlet binaraga yang sudah bergelar IFBB PRO," katanya.

"Sebelumnya Eva sudah mengikuti kualifikasi Olympia di Kanada Vancouver Pro 2019, Amerika Chicago Pro 2022, dan Singapura OrchidPro 2023," sambungnya.

Eva menegaskan dirinya harus bisa lulus ke Olympia untuk mewakili Indonesia sebagai wanita tanah air pertama yang masuk Olympia.

"Support terbesar tentu saja dari suami tercinta, yaitu Dwi Juniarto. Suami saya juga atlet dan pelatih binaraga berpengalaman selama 20 tahun. Apa pun impian saya paling utama adalah dukungan dari suami," katanya. (rhs/jpnn)


Eva Irawan, atlet binaraga wanita Indonesia yang akan mengikuti pertandingan AGP-PRO (ASIAGRANDPRIX) Proshow di Korea.


Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News