Atlet Karate Tewas dengan Cara Tragis

jpnn.com, DENPASAR - Kecelakaan tunggal terjadi di By Pass Ngurah Rai, sebelah timur Pura Tanah Kilap, Suwung, Denpasar Selatan, Bali, Jumat (15/11).
Kecelakaan tunggal ini merenggut nyawa Cokorda Gede Bagus Kusuma Nanda (21), warga Jalan Kapten Sujana, Yang Batu, Denpasar Timur. Diketahui, Kusuma Nanda merupakan atlet karate asal Klungkung.
Kasubag Humas Polresta Denpasar M. Nurul Yaqin menerangkan, kecelakaan ini diakibatkan korban kehilangan kendali saat mengendarai sepeda motor.
"Dari hasil olah TKP yang dilakukan Unit Laka Lantas, kecelakaan diakibatkan korban hilang kendali. Korban datang dari arah timur menuju arah barat, kemudian hilang kontrol atas motornya dan menabrak beton pinggir trotoar dan batu yang berdiri di atas trotoar selatan jalan," kata Yaqin.
Akibatnya, Kusuma Nanda terluka parah. Belum sempat ditolong warga, dia sudah menemui ajal. "Korban meninggal di tempat kejadian. Korban mengalami luka, mulut dan hidung korban mengeluarkan darah," sambungnya. (bx/ris/man/JPR)
Korban yang diketahui atlet karate asal Klungkung mengalami kecelakaan tunggal terjadi di By Pass Ngurah Rai, Denpasar Selatan.
Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti
- Pasutri Kecelakaan di Jalan Brigjen Sudiarto Semarang, Sulistyaningsih Meninggal Dunia
- Lawan Arus, Pemuda Tewas Mengenaskan di Jalan Soekarno-Hatta Pekanbaru
- Kecelakaan di Jembatan Sungai Segati Renggut 14 Nyawa, 1 Korban Belum Ditemukan
- Kecelakaan Lalu Lintas Marak, Ning Lia: Berikan Sanksi Kepada Perusahaan Nakal
- Bus Milik Pemkab Cianjur Terguling di Cikidang, Belasan Orang Luka
- Seniman Debus asal Aceh Tewas Kecelakaan, Begini Kejadiannya