Atlet Taekwondo yang Cantik Ini, Usai Unas Langsung Digembleng

jpnn.com - AGHNINI Haque, salah seorang atlet taekwondo asal Semarang, mulai menjalai rutinitas di pemusatan latihan sebelum berangkat ke SEA Games Singapura 2015.
Ninin –sapaan karib Aghnini– baru saja menyelesaikan ujian nasional (unas). ”Lega sudah bisa mengakhiri jenjang SMA. Tinggal menunggu hasilnya,” ujarnya.
Selama di pelatnas, dia menjalani program sekolah dengan jarak jauh. Seperti halnya sistem pendidikan homeschooling, dia mendapat pelajaran selama menjalani pemusatan latihan di Jakarta.
Ninin yang bersekolah di SMAN 9 Semarang itu mendapat bimbingan selama di pelatnas. Namun, dia mengikuti ujian di Semarang. Dia pun tidak merasa kesusahan dalam menyeimbangkan antara latihan, pertandingan, dan pendidikan.
”Kuncinya komunikasi saja,” terangnya. Selama di Jakarta atau tempat lain saat menjalani pemusatan latihan bersama atlet pelatnas lain, dia selalu berkomunikasi dengan pihak sekolahnya. Bahkan, sebelum menghadapi Unas 2015, dia harus mengikuti ajang kejuaraan taekwondo di Eindhoven, Belanda.
”Dibuat asyik saja, lagi pula ini juga buat prestasi dan kemajuan taekwondo Indonesia,” katanya. (nap/c7/sof)
AGHNINI Haque, salah seorang atlet taekwondo asal Semarang, mulai menjalai rutinitas di pemusatan latihan sebelum berangkat ke SEA Games Singapura
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gelar Halalbihalal Nasional, Alumni Universitas Janabadra Teguhkan Semangat Kampus Kebangsaan
- Peringati Hari Kartini, BEM UNUSIA Soroti Kontribusi Perempuan Dalam Pembangunan Nasional
- Kebakaran di Pekanbaru Dapat Dikendalikan Berkat Respons Cepat Dirjen Bina Adwil
- Bocah 10 Tahun Diterkam Buaya Saat Berenang di Sungai Sangatta
- Gubernur Banten Andra Soni Terus Awasi Kinerja Kepsek, Siapkan Reward dan Punishment
- Pemprov Jatim 10 Kali Berturut-turut Raih Opini WTP, Khofifah: Ini Bukti Good Governance