Atletico Madrid Gagal Dekati Barca
Senin, 11 Februari 2013 – 09:23 WIB
MADRID--Atletico Madrid gagal memanfaatkan kesempatan untuk memperkecil selisih poin dari pemuncak klasemen sementara La Liga, Barcelona. Pasalnya dalam laga Senin (11/2) pagi Wib, Atletico harus menyerah dari tuan rumah Rayo Vallecano dengan skor 2-1.
Rayo yang berada di posisi enam klasemen sementara La Liga di luar dugaan berhasil unggul cepat di menit ke tiga lewat gol Lass. Menit ke 33, Leo Baptistao menggandakan keunggulan tuan rumah menjadi 2-0. Skor ini menutup paruh pertama.
Baca Juga:
Di babak kedua Atletico berupaya mengejar ketertinggalan. Namun tuan rumah yang tampil solid membuat Los Rojiblancos—julukan Atletico—kesulitan. Di masa injury time Radamel Falcao akhirnya memecah kebuntuan timnya sekaligus merubah skor menjadi 2-1. Sayang gol tersebut tidak bisa menyelamatkan timnya dari kekalahan. Ini merupakan kekalahan ke lima Atletico sepanjang musim ini.
Kekalahan ini membuat Atletico tertinggal 12 poin dari Barcelona. Pasalnya dalam laga sebelumnya Barca melumat Getafe yang bertamu ke Camp Nou dengan skor telak 6-1. Barca mengemas 62 angka sementara Atletico di posisi kedua dengan 50 angka dari 23 laga.(zul/jpnn)
MADRID--Atletico Madrid gagal memanfaatkan kesempatan untuk memperkecil selisih poin dari pemuncak klasemen sementara La Liga, Barcelona. Pasalnya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Marc Marquez Blak-blakan Soal Performa Ducati Desmosedici GP25 Versi Final
- Red Sparks Dijadwalkan Main 2 Kali di Indonesia, Kapan dan di Mana?
- Liga 1: Target Gila Persebaya Surabaya di Februari
- LPDUK Datangkan Red Sparks ke Jakarta, Duet Megawati dan Bukilic Siap Hibur Penonton
- Drawing AFC Women’s Futsal Asian Cup 2025: Timnas Putri Indonesia Bertemu Raksasa
- Sikap Persib Bandung Seusai Kalah dari Luis Milla di Pengadilan Arbitrase Olahraga