Atletico Pemuncak Klasemen, Madrid Siap Menyalip

jpnn.com, SPANYOL - Klasemen sementara Liga Spanyol semakin ketat.
Atletico Madrid kini duduk di puncak klasemen sementara, dengan keunggulan tiga poin atas dua pesaing terdekat setelah memenangi laga pekan ke-14.
Kedua pesaing itu masing-masing Real Sociedad yang berada di urutan kedua dan Real Madrid di urutan ketiga.
Kedua tim sama-sama mengantongi 26 poin, sementara Atletico meraih 29 poin.
Menjamu Elche di Wanda Metropolitano pada Sabtu, Atletico menang meyakinkan 3-1 atas tim promosi itu disokong dua gol Luis Suarez.
Kemenangan ini sekaligus mengobati kekecewaan atas kekalahan Derbi Madrid sepekan silam.
Keunggulan tiga poin yang dimiliki Atletico juga dipastikan setelah Real Sociedad terpeleset menelan kekalahan 1-2 di markas Levante.
Kendati demikian, keunggulan Atletico terbuka kemungkinan terpangkas.
Atletico Madrid menempati posisi puncak klasemen sementara Liga Spanyol, Madrid siap menyalip
- Getafe vs Real Madrid: Los Blancos Menang Tipis
- Real Madrid Dikabarkan akan Memperpanjang Kontrak Vinicius Junior
- Liga Spanyol: Menang 1-0 dari Mallorca, Barcelona Makin Kukuh di Puncak Klasemen Sementara
- Getafe vs Real Madrid: Los Blancos Tanpa Mbappe & Mendy
- Buat 40 Tembakan, Barcelona Menjauh dari Real Madrid
- Klopp Dirumorkan Bakal Melatih Real Madrid, Agen Buka Suara