Atletico vs Leverkusen Lanjut Extra Time
jpnn.com - MADRID- Atletico Madrid dan Leverkusen harus menjalani babak tambahan waktu untuk menentukan siapa yang berhak merebut satu tiket perempat final Liga Champions 2014/2015.
Pasalnya, Atletico hanya mampu menekuk Leverkusen dengan skor 1-0 (1-0) pada leg kedua babak 16 besar yang dilangsungkan di Vicente Calderon, Rabu (18/3) dini hari WIB.
Atletico sebenarnya memiliki keuntungan karena bermain di depan pendukungnya sendiri. Namun, tim berjuluk Los Rojiblancos itu hanya mampu mencetak satu gol sepanjang waktu normal.
Adalah Mario Suarez yang membuat Atletico memiliki harapan setelah mencetak gol pada menit ke-27. Saat itu, Suarez berhasil memaksimalkan umpan matang yang disodorkan Cani.
Sayangnya, tidak ada gol tambahan yang tercipta hingga waktu normal habis. Jika skor tersebut tetap bertahan hingga babak tambahan waktu habis, kedua tim akan menjalani adu penalty. (jos/jpnn)
MADRID- Atletico Madrid dan Leverkusen harus menjalani babak tambahan waktu untuk menentukan siapa yang berhak merebut satu tiket perempat final
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pertamina Eco RunFest 2024 Siap Digelar, Ini Jadwal Pengambilan Race Pack Collection
- Race MotoGP Barcelona: Pecco Bilang Ada 8 Pembalap akan Menghalangi Martin
- Sembilan Inorga Ramaikan Jakarta Sport Festival 2024
- Luar Biasa! Pasangan Baru Thailand Juara Kumamoto Masters 2024
- Martin atau Pecco Juara Dunia MotoGP 2024? Ini Hitungannya
- Hasil UEFA Nations League: Jerman Berpesta Gol ke Gawang Bosnia-Herzegovina