Atletik Buru Bekal Asian Games 2018 ke Korsel dan Jepang

Atletik Buru Bekal Asian Games 2018 ke Korsel dan Jepang
Atlet berlatih di pelatnas Asian Games 2018. Foto: Radar Lombok/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Tim nasional atletik bakal menjalani pemusatan latihan di Jepang dan Korea Selatan (Korsel) menjelang Asian Games 2018.

Sekretaris Jenderal PB PASI Tigor Tanjung mengatakan, delapan atlet putra dan putri akan tampil di Kejuaraan Asian Junior Atletik 2018 di Jepang, 7-10 Juni.

Dua di antaranya adalah Lalu Muhammad Zohri yang berlaga di nomor seratus meter dan Idan Fauzan (lompat galah).

"Saya berharap Lalu bisa membuat kejutan seperti meraih medali," kata Tigor, Rabu (6/5).

Tigor menambahkan, PB PASI juga menyiapkan sembilan atlet putra dan putri untuk tampil di Korea Open 2018 di Incheon, 16-17 Juni.

Mereka yang berangkat adalah Yaspi Boby, Fadlin, Eko Rimbawan, Bayu Kartanegara, Rio Maholtra, Suwandi Wijaya dan Sapawaturahman.

Sisanya, dua atlet putri Emilia Nova dan Eki Febri Ekawati.

"Ini adalah program kami yang diharapkan bisa menempa mereka untuk siap di Asian Games. Sesudah di Korsel, kami akan memperdalam teknik sampai Asian Games," terang Tigor.

Tim nasional atletik bakal menjalani pemusatan latihan di Jepang dan Korea Selatan (Korsel) menjelang Asian Games 2018.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News