ATM CIMB Niaga dan BNI 46 Dirampok
Minggu, 18 Juli 2010 – 12:49 WIB
Meski seorang diri, Bambang melakukan perlawaan terhadap para garong ini. Namun usahanya sia-sia saat harus berhadapan dengan 10 pria bersenjata. Lima pria memegang senjata api jenis revolver, serta lima lainnya menggenggam sangkur besar.
Baca Juga:
Setelah mendapat pukulan yang cukup keras di bagian kepala dengan menggunakan ujung senjata api, perampok itupun melumpuhkan Bambang. Tangan dan kakinya diikat, mulut dan matanya juga ditutup lakban. “Saya sempat mukul kok mas… salah satu dari mereka itu,” ucap Bambang.
Setelah berusaha keras, akhirnya bapak tiga anak itu berhasil melepaskan diri dari ikatan yang ada di tangannya. Saat itu para pelaku sudah berhasil kabur dengan menggondol uang di dua ATM terebut. Selanjutnya Bambang pun menghubungi rekan sesama security di kantor Pelita Air yang ada di dalam Bandara dengan menggunakan radio HT. Dan atas pertolongan rekan-rekannya itulah kemudian Bambang dilarikan ke Rumah Sakit.
Bambang mengaku sulit mengenali wajah para pelaku, karena para perampok menggunakan sejenis topeng yang menutupi wajah mereka. Dari cara mereka beraksi, tidak salah kalau disebutkan, bahwa para pelaku cukup profesional dan mempersiapkan diri dengan matang.
BALIKPAPAN- Kasus perampokan dengan sasaran mesin ATM kembali terjadi. Dua mesin ATM itu milik Bank CIMB Niaga dan BNI 46 yang terletak di kantor
BERITA TERKAIT
- Aipda Robig Penembak Siswa SMKN 4 Semarang Ditahan di Rutan Polda Jateng
- Resmi Lapor Polisi, Keluarga Siswa SMK Tewas Ditembak di Semarang Minta Keadilan
- Dibawa ke Mabes Polri, AKP Dadang Diborgol, Dikawal Ketat Provos
- Tak Dapat Undangan Pencoblosan, Pria Bercelurit di Sampang Menantang Carok
- 4 Orang Ditangkap Gegara Jual Pupuk Berbsubsidi di Atas HET
- Pengakuan Pihak Sekolah & Tetangga Korban Penembakan Bripka R: Kaget Korban Disebut Kreak